- Real Madrid berhasil mendatangkan Aurelien Tchouameni dari AS Monaco.
- Aurelien Tchouameni menambah daftar gelandang Real Madrid.
- Pilihan gelandang Real Madrid semakin banyak dengan kedatangan Aurelien Tchouameni.
SKOR.id - Real Madrid memiliki tambahan pilihan gelandang setelah mendatangkan Aurelien Tchouameni dari AS Monaco.
Aurelien Tchouameni didatangkan Real Madrid dengan biaya total 100 juta euro, atau sekitar Rp1,5 triliun.
Musim 2021-2022 Real Madrid diwarnai penampilan apik tiga gelandang senior mereka, Toni Kroos, Luka Modric, dan Casemiro.
Meski tak lagi berusia muda, ketiga pemain tersebut masih menjadi andalan di lini tengah Los Blancos.
Namun, Los Blancos mulai memikirkan masa depan lini tengah mereka yang tak mungkin terus mengandalkan tiga pemain senior tersebut.
Musim lalu Real Madrid telah mendatangkan Eduardo Camavinga, yang dinilai punya prospek cerah.
Keberadaan Federico Valverde dan masuknya Aurelien Tchouameni menambah stok gelandang yang dimiliki Real Madrid.
Modric, Kroos, dan Casemiro, kemungkinan masih akan terus diandalkan oleh Carlo Ancelotti.
Namun, besar kemungkinan para pemain muda seperti Valverde, Tchouameni, dan Camavinga mendapat kesempatan unjuk gigi.
Hadirnya Tchouameni dinilai bakal menambah tensi persaingan yang memaksa para gelandang yang ada terus berkembang agar mendapat kesempatan bermain.
Ketiga pemain muda tersebut bisa dirotasi untuk mendapat pengalaman tampil di lapangan.
Dengan segudang pengalaman yang dimiliki Modric, Casemiro, dan Kroos, tentu akan berguna bagi ketiga pemain muda tersebut.
Valverde memang lebih dulu bersinar bersama Real Madrid, karena merupakan jebolan dari tim muda.
Selain itu Real Madrid masih bisa memanfaatkan gelandang muda di tim Castilla, seperti Sergio Arribas, Antonio Blanco, hingga Theo Zidane.
Berita Real Madrid Lainnya:
Real Madrid Siap Gaet Erling Haaland dari Manchester City Dua Tahun Lagi
Real Madrid Tidak Buru-buru Beli Striker karena Karim Benzema Masih Oke