- Manchester United masih coba mengejar tanda tangan Frenkie de Jong.
- De Jong sendiri masih belum menunjukkan ketertarikan.
- Gajinya tak naik jika gabung Setan Merah musim panas ini.
SKOR.id - Negosiasi yang terjadi antara Manchester United dan Barcelona terkait transfer Frenkie de Jong belum juga menemui titik temu.
Barcelona masih bersikukuh meminta 85 juta euro (sekitar Rp1,3 triliun) untuk pemain Belanda-nya tersebut.
Sementara Manchester United hanya bersedia membayar 65 juta euro, plus 10 juta euro sebagai tambahan.
Selain masalah klub, De Jong sendiri tampaknya masih ragu-ragu untuk bergabung ke Setan Merah.
Sang pemain sempat mengatakan jika dirinya tetap ingin di Barcelona dan memberikan yang terbaik untuk klub asal Katalan tersebut.
Akan tetapi di sana, dia cuma jadi pemain kesekian Xavi Hernandez. De Jong bahkan kalah dari pemain muda seperti Gavi di urutan kekuasaan.
Namuh bersama Man United, de Jong juga tak terlalu yakin mengingat penampilan raksasa Inggris itu beberapa musim belakangan ini.
Dilansir dari Give Me Sports, ada satu lagi hal yang bikin Frenkie de Jong maju mundur gabung Man United.
Hal yang dimaksud berkaitan dengan masalah gaji. Man United disebut hanya akan memberikan gaji yang sama seperti yang diberikan Barcelona.
Mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut saat ini mendapat gaji 164 ribu pounds per minggu.
Angka ini menjadikan de Jong pemain dengan pendapatan tertinggi keempat di Barcelona.
Akan tetapi dengan angka yang sama, dia hanya akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi kedelapan di Manchester United, tepat di belakang Marcus Rashford.
Baca Juga Berita Manchester United Lainnya:
Tiga Alasan Mengapa Manchester United Butuh Frenkie de Jong
Manchester United Kejar Frenkie de Jong, Cristiano Ronaldo Malah Bilang Begini