- Real Madrid terancam tidak bisa mendatangkan Gabriel Jesus pada musim panas ini.
- Aturan LaLiga hanya boleh menurunkan tiga pemain non-Eropa di lapangan.
- Padahal Militao, Vinicus, dan Rodrygo baru mendapatkan paspor Spanyol awal tahun depan.
SKOR.id - Real Madrid mengalami masalah yang tidak memiliki solusi dalam waktu segera.
Menurut peraturan LaLiga, kompetisi papan atas Spanyol hanya mengizinkan tiga pemain non-Uni Eropa berada di rengah lapangan.
Tempat-tempat itu biasanya diperuntukkan bagi Eder Militao, Vinicius Junior, dan Rodrygo.
Masalah kemudian muncul karena tidak satu pun dari ketiga pemain yang akan memperoleh kewarganegaraan ganda hingga bulan Januari mendatang.
Problem ini nantinya ditakutkan juga mempengaruhi nasib Takefusa Kubo dan Reinier Jesus, dDua pemain muda yang juga warga negara non-Uni Eropa.
As Real Madrid non-EU players won’t obtain dual nationality before January, Real Madrid won’t able to sign players like Gabriel Jesus or Mo Salah or Mane for example— Real Madrid Info ³⁵ (@RMadridInfo) June 7, 2022
Situasi ini digambarkan akan mempersulit kedatangan pemain yang dijamin untuk nantinya dapat menggantikan Karim Benzema.
Apa daya, pencarian saat ini hanya terbatas pada pemain dengan paspor Eropa.
Lalu, mengapa Real Madrid membutuhkan pemain dengan paspor komunitas?
Real Madrid membutuhkan pemain yang tidak menempati tempat asing musim depan.
Los Blancos memiliki Gabriel Jesus sebagai pilihan untuk didatangkan ke Santiago Bernabeu sepanjang musim panas ini. Sayangnya, pemain asal Brasil tersebut tidak memenuhi persyaratan paspor.
????????| IF Vinicius gets his Spanish passport, Real Madrid will go fully for Gabriel Jesus. @antonmeana— Madrid Xtra (@MadridXtra) June 7, 2022
Real Madrid mendapatkan tawaran dari pemain lain. Namun demikian, mereka tidak sesuai dengan filosofi klub.
Skuat Carlo Ancelotti terus mencari pemain untuk membantu Benzema, walaupun bisa jadi itu juga untuk menggantikan peran starter pesepakbola Prancis itu.
Karena pandemi, pemain depan Brasil, Vinicius, bahkan tidak mendapatkan paspornya.
Sang striker tiba di Spanyol pada Juli 2018, dan empat tahun berlalu, dengan terpenuhinya parameter di atas, pemerintah Spanyol seharusnya sudah bisa memberikan paspor pada pemain internasional Brasil tersebut.
Setelah dua tahun tinggal di Spanyol, warga negara tertentu dapat mengajukan permohonan kewarganegaraan ganda dan memperoleh persetujuan beberapa bulan kemudian.***
Berita Real Madrid Lainnya:
VIDEO: Fokus Bela Spanyol, Marco Asensio Belum Ingin Bahas Masa Depan di Real Madrid
Tak Jadi Kylian Mbappe, Pemain Prancis ke-20 Real Madrid akan Diisi Aurelien Tchouameni
Real Madrid Diminta Siapkan Mahar Rp771 Miliar untuk Meminang Gabriel Jesus