- Uji coba tier 1 dijalani timnas Malaysia menuju Kualifikasi Piala Asia 2023.
- Menjamu Brunei Darussalam, timnas Malaysia sukses mencetak banyak gol jelang akhir pekan ini.
- Sebelumnya, pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon mengatakan anak asuhnya siap tanding dengan "senjata" baru.
SKOR.id - Timnas Malaysia bersiap ke Kualifikasi Piala Asia 2023 dan sukses pesta gol saat menjamu Brunei Darussalam, Jumat (27/5/2022) malam.
Pertandingan persahabatan internasional ini selesai dengan skor akhir 4-0 untuk tuan rumah yang berjulukan Harimau Malaya.
Malaysia menjamu timnas Brunei Darussalam di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Empat gol timnas Malaysia ke gawang Brunei dicetak oleh pemain beda dalam pertandingan ini.
Mereka yang membobol gawang skuad tamu dengan julukan Tebuan adalah Syafiq Ahmad (16'), Syamer Kutty Abba (45'), Faisal Halim (58') dan penalti Guilherme de Paula (83').
Ini merupakan kemenangan kedua bagi operator baru skuad Harimau Malaya, Kim Pan-gon, sehingga memberikan tonik terbaik sebelum melakoni laga persahabatan lain.
Setelah kedatangan Brunei, timnas Malaysia akan menjamu Hong Kong di venue yang sama, Rabu (1/5/2022).
Melawan Brunei yang posisi ranking FIFA mereka berada di posisi 191, Kim Pan-gon jelas memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melakukan eksperimen.
View this post on Instagram
Pelatih asal Korea Selatan itu memberikan penampilan perdana kepada bek V Ruventhiran.
Selain Ruventhiran, Kim Pan-gon juga memberikan kepercayaan kepada beberapa pemain cadangan.
Khairul Azhan Khalid, Syahmi Safari, Mohamadou Sumareh, dan Faisal Halim masuk starting line-up.
Gol ke gawang Brunei yang pertama dari Malaysia melalui sundulan Syafiq Ahmad dari sepak pojok yang dilakukan Ruventhiran.
Lalu, Syamer Kutty Abba menuntaskan operan satu-dua dengan Faisal Halim untuk membuat skor menjadi 2-0 di penghujung babak pertama.
Meski kehilangan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-50, Guilherme de Paula menjadi "arsitek" gol ketiga Malaysia.
Umpannya diselesaikan oleh Faisal Halim pada menit ke-57 sebelum ia menyia-nyiakan peluang terbaik untuk menambah gol keempat Malaysia tiga menit kemudian.
Stadion Nasional Bukit Jalil kembali bergemuruh ketika momen yang ditunggu-tunggu ribuan pendukung datang pada menit ke-81.
Guilherme De Paula dengan tenang menyelesaikan tendangan penalti untuk membuat skor menjadi 4-0 dan bertahan sampai laga usai.
Baca Juga Berita Timnas Malaysia lainnya:
Timnas Malaysia Kalah, Kolega Shin Tae-yong Minta Maaf dan Beri Janji ke Suporter
FIFA Matchday: Timnas Malaysia Dibuat Singapura Gigit Jari