- Pekan ke-14 Meiji Yasuda J1 League 2022 akan dimulai pada Sabtu (21/5/2022).
- Setidaknya ada tiga hal yang patut ditunggu dari lanjutan kasta tertinggi J.League tersebut.
- Salah satunya adalah Derbi Osaka antara Cerezo Osaka vs Gamba Osaka.
SKOR.id - Setidaknya ada tiga hal yang patut ditunggu dari pekan ke-14 Meiji Yasuda J1 League 2022.
Pekan ke-14 Meiji Yasuda J1 League 2022 akan dimulai pada hari Sabtu (21/5/2022) pukul 13.00 waktu setempat dengan laga Sanfrecce Hiroshima vs Kyoto Sanga sebagai pembuka.
Dari delapan pertandingan yang bakal dilangsungkan pada hari tersebut, setidaknya ada tiga hal yang patut dinantikan.
Pertama ada Derbi Osaka antara Cerezo Osaka vs Gamba Osaka yang akan dihelat pada pukul 14.00 waktu setempat di Stadion Yodoko Sakura.
Selain karena adu gengsi, pertarungan dua tim asal Osaka itu diprediksi bakal sengit lantaran mereka memiliki koleksi poin yang sama.
Ya, saat ini Cerezo Osaka berada di posisi kedelapan klasemen dengan 17 poin sementara Gamba Osaka duduk di tangga kesepuluh.
Hal kedua yang patut ditunggu dari pekan ke-14 kasta tertinggi J.League adalah kebangkitan FC Tokyo.
FC Tokyo saat ini masih bertengger di posisi tujuh klasemen J1 League, namun mereka sedang mengalami tren buruk.
Tim besutan Albert Puig Ortoneda itu selalu kalah dalam tiga laga terakhirnya, terbaru dari Jubilo Iwata.
Persaingan top skorer Meiji Yasuda J1 League 2022 juga menjadi satu hal menarik dari pekan ke-14 ini.
Matchweek 1️⃣4️⃣, activate. pic.twitter.com/1sVWRbxiFA— J.LEAGUE Official EN (@J_League_En) May 19, 2022
Hingga pekan ke-13, ada dua nama yang memimpin daftar top skor Liga Jepang, yakni Ayase Ueda dari Kashima Antlers dan Peter Utaka dari Kyoto Sanga. Keduanya mengoleksi 8 gol.
Di bawah Ayase Ueda dan Peter Utaka ada Anderson Lopes (Yokohama F. Marinos) dengan 7 gol dan Yuma Suzuki (Kashima Antlers) 6 gol.
Bukan mustahil ada perubahan dalam daftar top skorer Meiji Yasuda J1 League 2022 setelah laga pekan ke-14 dilangsungkan.
Berita J.League Lainnya:
J2 League 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
J.League Cup 2022: Jadwal, Hasil, Bagan, dan Klasemen Lengkap