- Leonardo Bonucci tulis surat untuk Giorgio Chiellini.
- Laga melawan Lazio menjadi pertandingan terakhir Chiellini bersama Juventus di Allianz Stadium.
- Keduanya telah menjadi duet maut yang mampu menghasilkan banyak gelar.
SKOR.id - Bek Juventus FC, Leonardo Bonucci, menulis surat untuk kompatriotnya di klub dan Tim Nasional Italia, Giorgio Chiellini, sebelum I Bianconeri bertanding melawan SS Lazio di Allianz Stadium.
Laga melawan Lazio menjadi pertandingan terakhir Chiellini bersama Juventus di Allianz Stadium.
Pemain berusia 37 tahun itu telah bersama I Bianconeri sejak 2005.
"Dear Giorgio," tulis Bonucci pada caption foto yang ia unggah di Instagram. "Mulai dari mana?."
"Saya pikir itu harus dari akhir. Hari ini adalah hari Anda dan hari tim, warna-warna ini, ruang ganti ini mulai merindukan Anda."
“Anda telah menjadi teladan, pedoman, saudara, teman."
“Kami telah berbagi lebih dari 10 tahun bersama, kami bersukacita, kami menderita, kami bekerja keras, kami menutup peringkat bersama, kami berjuang, kami MENANG."
"Memenangkan banyak gelar bersama Juve, memenangkan sesuatu yang unik bersama Italia."
"Berada di lapangan bersama Anda, bagi saya, telah menjadi hak istimewa, suatu kehormatan."
“Di luar lapangan bahkan lebih. Saya telah belajar dari Anda yang siap untuk apa pun."
“Semoga sukses, legenda, untuk apa yang akan datang. Apa pun itu, Anda akan selalu melakukannya sebagai yang teratas."
“Seutas tali tak terlihat yang mengikuti kami ke lapangan akan membuat kami terikat selamanya dalam pertempuran sepak bola, dalam kemenangan dan di saat-saat yang lebih sulit."
“Terima kasih, Kapten. I love you."
Bonucci bergabung dengan Juventus pada tahun 2010. Dia sempat hijrah ke AC Milan pada 2017 sebelum akhirnya kembali lagi di musim berikutnya.
Bersama Chiellini, Bonucci menjadi duet maut yang berhasil memenangkan delapan gelar Serie A dan menikmati lima kesuksesan Coppa Italia.
Mereka juga membantu Juventus mencapai final Liga Champions pada 2015 dan 2017.
Mereka adalah bagian dari tim Italia yang memenangkan Euro 2020, dengan Chiellini sebagai kapten dan Bonucci mencetak gol penyama melawan Inggris di final.
Allegri mengumumkan pada hari Minggu (15/5/2022) bahwa Bonucci akan menjadi kapten baru mulai musim depan setelah Chiellini meninggalkan klub.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Persaingan Scudetto AC Milan dan Inter Milan di Kaki Rafael Leao dan Lautaro Martinez