- Inter Milan akan menghadapi Cagliari dalam lanjutan Liga Italia, Senin (16/5/2022) dini hari WIB.
- Inter Milan wajib meraih tiga poin pada laga ini.
- I Nerazzurri masih punya kans menyabet gelar Liga Italia 2021-2022.
SKOR.id - Inter Milan akan bertandang ke markas Cagliari dalam lanjutan pekan ke-37 Liga Italia 2021-2022.
Duel antara Cagliari vs Inter Milan dijadwalkan berlangsung pada Minggu (15/5/2022) malam waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Tiga poin wajib diraih Inter Milan di Stadion Sardegna Arena jika masih ingin mempertahankan gelar Liga Italia.
Pasukan Simone Inzaghi saat ini berada di posisi dua klasemen sementara dengan koleksi 78 poin dari 36 laga, terpaut 2 angka dari AC Milan yang menduduki takhta teratas.
Hasil imbang atau bahkan kekalahan akan memupus harapan I Nerazzurri untuk meraih gelar Scudetto.
Di atas kertas, Inter Milan tentu lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan ketimbang tim tuan rumah Cagliari.
Inter Milan berhasil meraih empat hasil positif dari lima laga terakhirnya, termasuk kemenangan atas Juventus di final Coppa Italia tengah pekan ini.
Sebaliknya, Cagliari hanya mampu meraih satu kemenangan dari lima pertandingan terbarunya, tiga laga lainnya kalah dan satu lainnya imbang.
Catatan head-to-head lima pertandingan terakhir pun dipegang oleh Inter Milan dengan empat kemenangan, satu lainnya berakhir sama kuat.
Kendati demikian, Cagliari yang masih memiliki peluang untuk tetap berada di kasta tertinggi Liga Italia tentu tidak akan dengan mudah menyerahkan tiga poin.
Hingga giornata ke-36 Cagliari bertengger di posisi ke-18 klasemen dengan mengumpulkan 29 poin.
Pelatih I Rossoblu, Alessandro Agostini, memilih fokus terhadap timnya sendiri ketimbang sang calon lawan.
"Kami menghormati Inter, tapi kami tidak harus memikirkan orang lain. Kami tahu dapat melakukan dengan baik dan kami yakin itu."
"Kami harus memanfaatkan momen yang menguntungkan kami selama 90 menit. Inilah cara mensukseskan apa yang kami persiapkan dengan pekerjaan sehari-hari."
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim
12/12/2021 - Inter Milan 4-0 Cagliari (Liga Italia)
11/4/2021 - Inter Milan 1-0 Cagliari (Liga Italia)
13/12/2020 - Cagliari 1-3 Inter Milan (Liga Italia)
26/1/2020 - Inter Milan 1-1 Cagliari (Liga Italia)
14/1/2020 - Inter Milan 4-1 Cagliari (Coppa Italia)
Kondisi Terkini Kedua Tim
Cagliari: Cagliari hanya kehilangan Boris Radunovic yang mendapatkan kartu merah pada laga sebelumnya kontra Salernitana.
Inter Milan: Simone Inzaghi dapat menurunkan skuad terbaiknya pada laga ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Cagliari (3-5-2): Alessio Cragno; Luca Ceppitelli, Matteo Lovato, Giorgio Altare; Raoul Bellanova, Marko Rog, Alberto Grassi, Alessandro Deiola, Charalampos Lykogiannis; Joao Pedro, Leonardo Pavoletti
Pelatih: Alessandro Agostini
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Lautaro Martinez, Joaquin Correa
Pelatih: Simone Inzaghi
Prediksi Skor.id
Cagliari 0-3 Inter Milan
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Berita Inter Milan Lainnya:
Alasan Ivan Perisic Kurang Puas dengan Tawaran Perpanjangan Kontrak Inter Milan
Usai Menangi Coppa Italia, Presiden Inter Milan Ingatkan Musim Ini Belum Berakhir