- FIFA membuka penyelidikan pemalsuan dokumen yang dilakukan Ekuador.
- Akibat kasus ini, Ekuador terancam disingkirkan dari Piala Dunia 2022.
- Peru dan Italia menjadi opsi yang mungkin bisa menggantikan Ekuador
SKOR.id - FIFA mengkonfirmasi bahwa penyelidikan telah dibuka atas pemalsuan dokumen yang dapat membuat Ekuador kehilangan tempat di Piala Dunia 2022.
Asosiasi Sepak Bola Chile mengajukan pengaduan ke Komite Disiplin FIFA, menuduh dokumen dipalsukan untuk memberi Byron David Castillo Segura kewarganegaraan Ekuador.
Karena sang pemain ikut serta dalam delapan pertandingan kualifikasi Piala Dunia, ada potensi bila Ekuador dikeluarkan dari turnamen tahun ini di Qatar.
FIFA kini telah membuka penyelidikan, menunjukkan mungkin ada perkembangan besar.
Ekuador ditempatkan di grup A bersama Qatar, Belanda dan Senegal.
Secara teori, jika Ekuador tersingkir, Peru yang seharusnya dipromosikan langsung ke turnamen ini ketimbang melalui babak play-off melawan Australia.
Sebagai gantinya Chile bisa mengikuti play-off, tetapi ini akan membuka masalah baru, karena Ekuador adalah tim Pot 4 yang diundi dan secara teknis Peru akan menjadi Pot 3, sehingga membuat undian mungkin tidak valid.
Ada juga opsi yang mungkin dipertimbangkan FIFA, yaitu dengan mempromosikan tim dengan peringkat dunia tertinggi 2022 yang gagal lolos ke turnamen, yang dalam hal ini adalah Italia.
Baca Juga Berita Sepak Bola Internasional Lainnya:
Lionel Messi Jadi Duta Pariwisata Arab Saudi, Aktivis HAM Geram, Fans pun Kecewa
VIDEO: Indahnya Hubungan Spesial Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi