- Jersey Diego Maradona saat mencetak "Gol Tangan Tuhan" akan dilelang.
- Jersey tersebut digunakan Diego Maradona pada laga perempat final Piala Dunia 1986 dalam laga Argentina vs Inggris.
- Diharapkan jersey tersebut laku terjual minimal 4 juta pounds atau Rp62,7 miliar.
SKOR.id - Jersey yang dikenakan Diego Maradoa ketika dia mencetak gol kontroversial “Tangan Tuhan” siap dijual dalam sebuah lelang.
Pada babak perempat final Piala Dunia 1986, Argentina sukses menyingkirkan Inggris dengan skor 2-1 di Mexico City.
Dua gol Albiceleste dibukukan oleh Diego Maradona, namun salah satunya menimbulkan kontroversi.
Saat itu, sang legenda membuka keunggulan Argentina setelah meninju bola di depan gawang lawan.
Usai pertandingan, dia menyebut gol tersebut tercipta berkat “sedikit sundulan Maradona, dan sedikit lainnya berkat tangan Tuhan”.
Gol kedua Diego Maradona tak kalah impresif. Dia menggiring bola dan melewati sekitar lima pemain Inggris sebelum menaklukkan penjaga gawang Peter Shilton.
Gelandang Steve Hodge, yang dengan sengaja membuang bola ke arah Diego Maradona dalam proses terjadinya "Gol Tangan Tuhan", bertukar jersey dengan legenda yang meninggal dunia pada 2020 itu di lorong pemain.
Jersey bersejarah tersebut kemudian dipamerkan sebagai pinjaman di National Football Muesum di Manchester dalam 20 tahun terakhir.
Tapi kini, orang berpeluang memiliki jersey tersebut melalui sebuah lelang yang diselenggarakan oleh Sotheby.
Jersey tangan "Gol Tangan Tuhan" ini diharapkan bisa laku terjual minimal 4 juta pounds atau Rp62,7 miliar.
Proses bidding akan dibuka mulai 20 April hingga 4 Mei dan publik bisa melihat jersey ikonik tersebut di rumah lelang New Bond Street di London.
“Saya telah menjadi pemilik yang bangga selama lebih dari 35 tahun, karena dia dan saya bertukar jersey di lorong pemain setelah pertandingan,” kata Hodge, dikutip Sky Sports.
“Sebuah kehormatan bermain melawan salah satu pemain terbaik dan pesepak bola paling luar biasa sepanjang sejarah. Juga menjadi kesenangan bisa membagikannya kepada publik selama 20 tahun terakhir di National Football Museum.”
Untuk saat ini, rekor penjualan seragam pertandingan dipegang oleh jersey baseball milik bintang New York Yankees, Babe Ruth, yang terjual 4,2 juta pounds dalam sebuah lelang pada 2019.
Berita Diego Maradona Lainnya
Bernd Schuster Ungkap yang Tidak Dia Sukai dari Diego Maradona ketika di Barcelona
Samai Rekor Diego Maradona, Lorenzo Insigne: Saya Akan Selalu Mencintai Napoli