- Andrii Kravchuk diizinkan untuk mengikuti sesi latihan Manchester City.
- Ia tidak bisa melanjutkan rutinitasnya sebagai pesepak bola karena adanya invasi Rusia ke Ukraina.
- Andrii Kravchuk adalah rekan setim Oleksandr Zinchenko saat di timnas muda Ukraina.
SKOR.id - Pesepak bola Ukraina, Andrii Kravchuk, mengungkapkan kebahagiaannya usai diberi kesempatan berlatih bersama Manchester City.
Andrii Kravchuk merupakan pemain Ukraina yang bermain untuk klub kasta kedua Rusia, Torpedo Moscow.
Andrii Kravchuk tidak bisa melanjutkan rutinitasnya sebagai pesepak bola karena adanya invasi Rusia ke tanah kelahirannya.
Namun, pemain berusia 23 tahun itu mendapatkan kesempatan untuk berlatih bersama Manchester City untuk menjaga kebugarannya.
"Saya sangat berterima kasih kepada Manchester City yang sudah memberi saya kesempatan untuk berlatih bersama mereka," kata Kravchuk.
Andrii Kravchuk adalah rekan setim bek The Citizens, Oleksandr Zinchenko, semasa memperkuat timnas muda Ukraina.
"Saya sudah lama tidak melihat Oleks, tetapi dia selalu membantu saya, bahkan dulu saat kami masih sama-sama di Shakhtar."
"Kami mengobrol dan saya sangat senang bertemu dengannya di sini. Beberapa pekan dan bulan terakhir sungguh berat dan kembali ke lapangan sangat berarti bagi saya," ujarnya lagi.
Andrii Kravchuk sejatinya tidak berniat untuk meninggalkan Torpedo Moscow, namun keputusan itu harus diambil karena Rusia telah menyerang Ukraina.
"Saya dikelilingi orang-orang baik di klub, tapi saya bermain di negara yang menyerang tanah kelahiran saya."
"Meninggalkan klub adalah jalan satu-satunya. Orang-orang di Ukraina tidak akan mengerti jika saya tetap bermain di sana," pungkas Kravchuk.
Berita Manchester City Lainnya:
VIDEO: Kompilasi Sentuhan Epik Riyad Mahrez di Manchester City
Ferran Torres Sarankan Barcelona Gaet Oleksandr Zinchenko dari Manchester City