- Manchester City harus berbagi angka dengan Crystal Palace pada pekan ke-29 Liga Inggris, Selasa (15/3/2022) dini hari WIB.
- Tambahan yang hanya satu poin membuat posisi The Citizens terancam dikejar Liverpool.
- Bernardo Silva menegaskan timnya masih lebih baik daripada The Reds.
SKOR.id - Bernardo Silva langsung menyinggung Liverpool setelah Manchester City ditahan imbang 0-0 oleh Crystal Palace pada Selasa (15/3/2022) dini hari WIB.
Ya, Manchester City gagal meraih tiga poin setelah diimbangi oleh Crystal Palace di Selhurst Park dalam lanjutan laga Liga Inggris (Premier League) di pekan ke-29.
Padahal Manchester City bisa mengontrol dan mendominasi pertandingan selama 90 menit penuh.
The Citizens berusaha menciptakan peluang, namun gagal termaksimalkan dengan baik.
Hasil imbang ini membuat skuad asuhan Pep Guardiola hanya punya tambahan satu poin. Mereka masih berada di puncak klasemen dengan 70 poin.
Angka ini beda empat poin saja dari Liverpool yang berada di posisi kedua klasemen.
Skuad asuhan Jurgen Klopp itu juga berpotensi kembali membuntuti Man City jika berhasil menang pada laga melawan Arsenal 17 Maret mendatang.
Dilansir dari Sky Sports, Bernardo Silva mengatakan jika posisi timnya masih lebih baik dari Liverpool.
"Namun ingat, (Perjalanan) masih panjang. (Masih) lebih baik berada di posisi kami daripada Liverpool dan mereka masih harus bermain di stadion kami (pada April)."
Pemain asal Portugal itu juga mengaskan jika perjuangannya bersama Manchester City belum berakhir.
Saat mereka kembali ke Liga Inggris setelah melakoni Piala FA, Man City akan bertarung seperti biasa.
"Dengan empat poin, mereka (Liverpool) melawan Arsenal, kami beristirahat untuk bermain melawan Southampton di Piala FA.
"(Masih) 9 pertandingan tersisa, pertandingan yang sangat sulit di depan kami. Kami akan berada di sana, kami akan bertarung seperti biasa," tambahnya.