- Gol Anthony Elanga di babak kedua menyelamatkan Manchester United dari kekalahan lawan Atletico Madrid.
- Itu sekaligus menjadi gol ke-500 the Red Devils di ajang Liga Champions.
- Manchester United menjadi tim Inggris pertama yang mencapai jumlah gol tersebut di kompetisi antarklub Eropa terelite.
SKOR.id - Manchester United menjadi tim Inggris pertama yang menembus 500 gol sepanjang sejarah Liga Champions.
Tim besutan Ralf Rangnick menyambangi Atletico Madrid untuk melakoni leg pertama 16 besar Liga Champions, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB.
Dalam laga di Stadion Wanda Metropolitano, Manchester United tertinggal lebih dulu oleh sundulan Joao Felix ketika pertandingan berjalan tujuh menit.
The Red Devils nyaris pulang dengan kekalahan karena mereka kesulitan mencetak gol penyama, sampai Anthony Elanga berhasil melakukannya.
Anthony Elanga, yang masuk sebagai pengganti Marcus Rashford di menit ke-75, sukses menjebol gawang Jan Oblak lima menit setelah berada di lapangan.
Selain berhasil menyamakan kedudukan, gol Anthony Elanga rupanya memiliki sejarah tersendiri bagi Manchester United.
Klub yang bermarkas di Theatre of Dreams itu menjadi tim Inggris pertama yang mencetak 500 gol sepanjang sejarah Piala Champions maupun Liga Champions.
Setan Merah telah mencetak 12 gol pada kompetisi antarklub terlite Eropa musim ini, dan Cristiano Ronaldo menjadi top skor klub dengan enam gol yang semuanya dibukukan di babak penyisihan grup.
Manchester United akan bergantian menjamu Atletico Madrid di Old Trafford pada leg kedua, pada 16 Maret mendatang.
Baca Berita Atletico Madrid vs Manchester United Lainnya
Hasil Atletico Madrid vs Manchester United: Anthony Elanga Selamatkan Setan Merah dari Kekalahan
Atletico Madrid vs Manchester United: Krusial bagi Cristiano Ronaldo dan Setan Merah