- AC Milan sukses memenangkan Derby della Madonnina usai berhasil mengalahkan Inter Milan 2-1 di Giuseppe Meazza.
- Olivier Giroud menjadi pahlawan kemenangan.
- AC Milan kini hanya berjarak satu poin dari Inter Milan pada klasemen sementara Serie A.
SKOR.id - AC Milan sukses memenangkan Derby della Madonnina usai berhasil mengalahkan Inter Milan di Giuseppe Meazza pada lanjutan laga Liga Italia (Serie A) di giornata 24.
Pada pertandingan yang digelar Sabtu (5/2/2022) atau Minggu dini hari WIB tersebut, Rossoneri menang dengan skor 2-1.
Inter Milan awalnya sukses menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 lewat gol yang dicetak oleh Ivan Perisic pada menit ke-38'.
Namun di babak kedua AC Milan bangkit hingga mampu membalikan keadaan dalam kurun tiga menit lewat dua gol yang dicetak oleh Olivier Giroud pada menit ke-75' dan 78'.
Perbedaan di babak pertama dan kedua sangat terlihat.
Pada paruh awal Inter Milan mendominasi hingga membuat AC Milan kesulitan berbuat banyak. Namun di babak kedua Rossoneri mampu bangkit.
Penampilan apik AC Milan di babak kedua tak lepas dari menurunnya kualitas permainan Inter Milan.
Tiga pergantian pemain yang cukup cepat menjadi salah satu faktor menurunnya Nerazzurri.
Pada akhir laga AC Milan harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Theo Hernandez mendapatkan kartu merah pada menit ke-90+4'.
Namun itu tidak berpengaruh banyak karena beberapa detik setelahnya pertandingan selesai.
Beradasarkan statistik secara keseluruhan, AC Milan unggul penguasaan bola dengan peresentas sebesar 54 persen berbanding 46 persen.
Namun Inter Milan mencatatkan lima tembakan ke arah gawang dari total 11 tembakan.
Sedangkan AC Milan mencatatkan 10 tembakan di mana ada tiga yang mengarah ke gawang.
Dengan hasil ini maka AC Milan kini mengoleksi 52 poin dan menempati peringkat dua pada klasemen sementara Serie A, hanya selisih satu angka dari Inter Milan (53) yang berada di posisi satu.
Fakta Menarik Laga Inter Milan vs AC Milan:
- AC Milan memenangkan Derby Milan pertamamnya meski berada dalam situasi tertinggal di Serie A untuk pertama kalinya sejak Februari 2004.
- Olivier Giroud menjadi pemain Prancis pertama yang mencetak dua gol dalam pertandingan Serie A melawan Inter Milan.
- Ivan Perisic telah terlibat dalam tujuh gol dalam 12 pertandingan melawan AC Milan di Serie A (dua gol, lima assist).
Inter Milan 1-2 AC Milan:
Gol: 1-0 (Ivan Perisic, 38'), 1-1 (Olivier Giroud, 75'), 1-2 (Olivier Giroud, 78').
Inter Milan (4-4-2):Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni/Darmian (82'); Dumfries, Barella, Brozovic/Vecino (82'), Calhanoglu/Vidal (73'), Perisic/Dimarco (70'); Lautaro/Alexis (70'), Dzeko.
Pelatih: Simone Inzaghi.
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kalulu, Romagnoli, T. Hernandez; Tonali, Bennacer; Saelemaekers/Messias (46'), Kessie/B. Diaz (58'), Leao; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
Kartu Kuning: Romagnoli, Calhanoglu, B. Diaz, Bennacer, Skriniar, Krunic.
Kartu Merah: T. Hernandez.
Wasit: Marco Guida.
Stadion: Giuseppe Meazza.
Berita Inter Milan dan AC Milan Lainnya:
Inter Milan vs AC Milan: Edin Dzeko Punya Rapor Bagus lawan I Rossoneri