- Real Madrid tampaknya serius ingin memboyong bintang AS Monaco, Aurelien Tchouameni.
- Kabar menyebut El Real sudah mengirim utusan ke Prancis untuk bertemu dengan pihak sang pemain.
- Monaco kabarnya membanderol pemain 22 tahun ini di harga 80 sampai 100 juta euro.
SKOR.id - Real Madrid dikabarkan telah mengirim utusan untuk menemui pihak pemain incarannya, Aurelien Tchouameni.
Laman Daily Mail menyebutkan bahwa Aurelien Tchouameni adalah pemain yang sudah lama dipantau Real Madrid.
Kontrak Tchouameni bersama AS Monaco masih tersisa sampai 2024, namun ia tidak menutup pintu untuk bergabung dengan tim elite Eropa.
Namun Real Madrid tak sendiri, ada Manchester United dan Chelsea yang rumornya juga berminat.
Agar tak disalip oleh pesaingnya, Real Madrid dikabarkan sudah mengirim utusan untuk terbang ke Prancis, yakni Juni Calafat.
Juni Calafat diminta bertemu dengan pihak dari Aurelien Tchouameni untuk membicarakan tentang kesepakatan.
Sejumlah media Spanyol menyebutkan bahwa AS Monaco sudah memasang harga untuk pemain asli Prancis tersebut.
Aurelien Tchouameni disebut-sebut dibanderol sebesar 80 sampai 100 juta euro atau sekitar Rp1,4 triliun.
Aurelien Tchouameni menjadi pemain andalan AS Monaco musim ini dengan catatan 31 penampilan di semua ajang.
Pada musim 2020-2021 gelandang berusia 22 tahun itu dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Ligue 1 (Liga Prancis).
Berita Real Madrid Lainnya:
VIDEO: Mengintip Kiper Real Madrid Pemanasan sebelum Bertanding