- Manchester United dan Chelsea kini sedang memonitor perkembangan Ronald Araujo di Barcelona.
- Ronald Araujo menjadi salah satu pemain penting Barcelona.
- Real Madrid ikut memantau kondisi Ronald Araujo.
SKOR.id - Manchester United dan Chelsea kini sedang mengamati perkembangan bek Barcelona, Ronald Araujo, dan menjadikannya incaran pada bursa transfer.
Ronald Araujo mengalami perkembangan karier yang cukup baik bersama Barcelona dalam beberapa musim terakhir.
Bersama dengan Gavi, Ronald Araujo menunjukkan potensinya sebagai salah satu pemain muda terbaik milik Barcelona.
Perkembangan Ronald Araujo pun dipantau oleh Manchester United dan juga Chelsea yang mengininkan jasanya.
Manchester United dan Chelsea diketahui sedang berusaha mencari pemain tambahan yang berposisi sebagai bek tengah.
Dilansir dari Marca, saat ini kontrak Ronald Araujo hanya tersisa satu tahun lagi, dan akan berakhir pada tahun 2023 mendatang.
Bek asal Uruguay itu dikabarkan menginginkan perpanjangan kontrak baru untuk melanjutkan karier di Barcelona.
Namun, belum ada tanda-tanda dari Barcelona untuk memperpanjang kontrak Ronald Araujo dalam waktu dekat.
Kini dengan pantauan dari Manchester United dan Chelsea, Barcelona tak bisa tenang karena terancam kehilangan beknya.
Manchester United masih mencari solusi yang tepat untuk menambal lini belakang mereka yang kerap tak maksimal.
Sementara itu Chelsea sedang mencari bek baru, setelah Antonio Rudiger dikabarkan ingin hengkang.
Man United dan Chelsea juga mengetahui kondisi kontrak bek berusia 22 tahun itu yang tak kunjung diperpanjang Barcelona.
Menariknya, Real Madrid dikabarkan juga mengincar Ronald Araujo di tengah kondisi finansial Barcelona yang kurang baik.
Menpora: Bendera Merah Putih Akan Diperbolehkan Kembali Berkibar Awal Februarihttps://t.co/yJhNv8ymg3— SKOR.id (@skorindonesia) January 17, 2022
Berita Barcelona Lainnya:
Belum Perpanjang Kontrak di Barcelona, Xavi Hernandez Merasa Ditipu Ousmane Dembele