- Wasit pertandingan Piala Afrika antara Tunisia vs Mali mengundang kontroversi.
- Wasit, Janny Sikazwe, menghentikan pertandingan pada menit ke-85.
- Janny Sikazwe dikabarkan dilarikan ke rumah sakit setelah pertandingan.
SKOR.id - Kontroversi terjadi pada pertandingan Piala Afrika 2021 antara Tunisia vs Mali, saat wasit, Janny Sikazwe, menghentikan pertandingan pada menit ke-85.
Pertandingan antara Tunisia vs Mali sendiri digelar di Stade Omnisport de Limbe, Rabu (12/1/2022) malam WIB.
Kekacauan pun langsung terjadi setelah Janny Sikazwe menghentikan laga, pihak Tunisia tak terima, apalagi mereka tengah tertinggal 0-1 dari Mali.
Pelatih Tunisia, Mondher Kebaier, langsung memprotes wasit yang menghentikan pertandingan tak sesuai aturan waktu yang ditentukan.
Setelah terjadi protes, Janny Sikazwe sempat mendapat pengawalan dari pihak keamanan. Ia pun akhirnya melanjutkan pertandingan.
Namun, lagi-lagi kontroversi terjadi setelah pertandingan dihentikan pada menit ke-89, bahkan belum memasuki masa injury time.
Seorang petinggi asosiasi wasit Afrika, Essam Abdel-Fatah, mengatakan bahwa Sikazwe harus dibawa ke rumah sakit setelah pertandingan.
Sikazwe dikabarkan tidak enak badan setelah terpapar terik matahari pada pertandingan Tunisia vs Mali, hal tersebut diklaim berpengaruh kepada konsentrasinya.
Hal tersebut juga menjelaskan mengapa Sikazwe absen saat laga kembali dilanjutkan, yang kemudian dipimpin oleh wasit cadangan.
Kabarnya Sikazwe langsung dilarikan ke rumah sakit untuk memeriksa kondisi kesehatannya, setelah mengalami sunstroke.
Meski begitu, media-media Afrika kembali menyorot kejadian tahun 2018 lalu, saat wasit asal Zambia itu terlibat dalam kasus korupsi.
Sikazwe sempat dihukum CAF pada tahun 2018, hingga hukuman tersebut dicabut pada tahun 2019.
VIDEO: Kejar-Kejaran Gol, Carlo Ancelotti Sebut Laga El Clasico Menarik
Klik link untuk baca https://t.co/XLPixzUvPK— SKOR.id (@skorindonesia) January 13, 2022
Berita Piala Afrika 2021 Lainnya:
Kejadian Wasit Tiup Peluit Akhir Lebih Cepat di Piala Afrika 2021 Bukan Pertama Kalinya
Ini Yang Terjadi, Jika Blunder Wasit Piala Afrika Dilakukan di 5 Laga Ikonik