- Barcelona dirumorkan ingin mendatangkan kiper Rayo Vallecano, Stole Dimitrievski.
- Terkait rumor ini, Stole Dimitrievski mengaku belum dihubungi oleh pihak Barcelona.
- Meski begitu, kiper Makedonia Utara ini merasa senang dengan rumor tersebut.
SKOR.id - Penjaga gawang Rayo Vallecano, Stole Dimitrievski, buka suara mengenai rumor yang mengaitkannya dengan Barcelona.
Barcelona banyak dikaitkan dengan sejumlah pemain di bursa transfer musim dingin ini, termasuk dengan Stole Dimitrievski.
Stole Dimitrievski yang absen di laga terakhir Rayo Vallecano disebut-sebut bakal segera merapat ke Camp Nou.
Akan tetapi, kiper asal Makedonia Utara ini mengatakan bahwa dirinya belum dihubungi pihak Blaugrana.
"Saya belum mendapatkan tawaran dari Barcelona, kata Stole Dimitrievski dikutip Barca Universal.
Meski begitu, sang penjaga gawang merasa senang dengan rumor yang ada karena itu pertanda dirinya melakukan tugas dengan baik.
"Mendengar kabar seperti itu membuat Anda senang karena itu (tanda) saya sudah melakukan tugas dengan baik dan karena itulah mereka bertanya tentang saya," lanjutnya.
Untuk saat ini mantan pemain Granada itu ingin fokus dengan performanya bersama Rayo Vallecano.
"Fokus saya adalah bekerja untuk tim. Saya tidak punya informasi apapun dan saya tidak ingin tahu itu secara langsung karena itu bisa mempengaruhi hari saya," tuturnya.
Stole Dimitrievski tampil cukup apik musim ini dengan catatan 6 clean sheet dari 18 pertandingan di Liga Spanyol.
Sebelum Ancam Sadio Mane, Dukun Santet Benin Juga Pernah Beraksi di Piala Afrika
Klik link untuk baca https://t.co/fGv35yPBkp— SKOR.id (@skorindonesia) January 11, 2022
Berita Barcelona Lainnya:
Gegara Federico Chiesa, Barcelona Makin Sulit Dapatkan Alvaro Morata
Cari Pengganti Philippe Coutinho, Barcelona Tertarik Eks Chelsea yang Main di Liga Cina