- Lorenzo Insigne akan meninggalkan Napoli pada akhir musim .
- Sang pemain sudah menandatangani kontrak dengan Toronto pada Sabtu (8/1/2022).
- Baru sehari jadi pemain Toronto FC, Insigne sudah masuk buku sejarah MLS.
SKOR.id - Pecinta sepak bola Italia baru saja dikejutkan dengan keputusan Lorenzo Insigne.
Bagaimana tidak, pemain yang tengah bersinar di Liga Italia bersama Napoli itu tiba-tiba merapat ke klub MLS, Toronto FC.
Bukan hanya secara kompetisi Toronto bisa dikatakan kalah dari Napoli, namun juga soal posisi mereka musim ini.
Setidaknya, Napoli masih bisa berjuang untuk megangkat trofi, baik itu di Liga Italia ataupun tingkat Eropa.
Namun lihat Toronto, klub Liga Amerika Serikat itu saat ini terseok di posisi terbawah kedua klasemen MLS.
Namun dilansir dari Daily Mail, gaji besar menjadi salah satu alasan Lorenzo Insigne menerima tawaran dari Toronto FC.
Saat Napoli ingin mengurangi gajinya, Toronto justru berani membayar pemain asal Italia itu dengan gaji yang cukup tinggi.
Menurut sejumlah sumber, ia akan mengantungi 11,5 juta euro (Rp187,5 miliar) per tahun di Toronto.
Angka tersebut sudah membuatnya memecah rekor sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di Liga Amerika Serikat musim ini.
Lorenzo Insigne akan pergi pada akhir musim sebab kontraknya di Napoli baru akan habis pada 30 Juni 2022.
Dalam lebih dari 400 penampilan klub sejak lulus dari akademi muda Napoli pada 2010, Insigne telah mencetak 114 gol dan memberikan 91 assist.
Dia telah memenangkan Piala Italia dua kali dan Piala Super Italia dan layak disebut sebagai bintang terbaik mereka.
Diterpa Isu Tak Sedap, Ralf Rangnick Tidak Ragu dengan Komitmen Pemain Manchester United
Klik link untuk baca https://t.co/XexpZVpocl— SKOR.id (@skorindonesia) January 8, 2022
Berita Lorenzo Insigne Lainnya
Bakal Pergi, Ini Rapor Lorenzo Insigne di Napoli Termasuk Mematahkan Rekor Diego Maradona
4 Pemain Italia dengan Bayaran Tertinggi, Lorenzo Insigne Berpotensi Melampaui Marco Verratti