- Gol Lionel Messi ke gawang Manchester City terpilih sebagai yang terbaik di fase grup.
- Gol itu lahir berkat kolaborasi apiknya bersama Kylian Mbappe.
- Itu juga merupakan gol perdana Lionel Messi bersama Les Parisiens.
SKOR.id - Gol luar biasa Lionel Messi saat Paris Saint German (PSG) melawan Manchester City terpilih sebagai Gol Terbaik Fase Grup Liga Champions 2021-2022.
Gol tersebut adalah gol perdana Messi bersama PSG setelah bergabung dengan status bebas transfer pada musim panas ini.
Pemain 34 tahun itu meninggalkan Barcelona karena masalah keuangan klub yang membuat perpanjangan kontrak tak bisa dilakukan.
Messi membukukan gol pertamanya bersama Les Parisiens pada matchday 2 di Grup A pada 28 September lalu.
Menjamu Man City, PSG unggul 1-0 setelah gol pembuka pada menit kedelapan yang dicetak Idrissa Gueye.
Di menit ke-74, Messi memainkan satu-dua operan yang apik dengan Kylian Mbappe di tepi kotak penalti.
Mbappe lalu melepaskan umpan backheel ke jalur Messi sebelum rekannya itu melepaskan tendangan kaki kiri tak terbendung ke sudut kanan atas melewati Ederson yang tak berdaya di gawang City.
Berkat gol itu, Messi mengumpulkan 22 persen suara, mengalahkan gol Thiago Alcantara dan Robert Lewandowski, yang masing-masing memperoleh 14 persen dan 13 persen.
Thiago melakukan tendangan voli menakjubkan ke sudut kanan bawah saat Liverpool menang 2-0 atas Porto di Anfield.
Sementara Lewandowski melepaskan tendangan salto spektakuler dalam kemenangan tandang 2-1 Bayern Munchen atas Dynamo Kiev.
Di fase grup, Messi mengumpulkan lima gol dari lima pertandingan. Torehan tersebut jauh di bawah koleksinya di Liga Prancis.
Hingga pekan ke-18 Ligue 1, pemain 34 tahun itu baru membukukan satu gol tapi punya lima assist.
Selanjutnya, Lionel Messi akan berusaha terus menelurkan gol saat PSG berhadapan dengan Real Madrid di babak 16 besar yang digelar Februari 2022.
REKAP MEIJI YASUDA J1 LEAGUE 2021
Kawasaki Frontale masih belum tergoyahkan, Vissel Kobe membuat sejarah dengan finis di posisi ketiga, sementara empat tim harus turun kasta.
Apa memori terbaik Skorer soal @J_League_En musim ini?
Selengkapnya: https://t.co/hTZe1YxEQo pic.twitter.com/uULrYyI1zo— SKOR.id (@skorindonesia) December 6, 2021
Berita Lionel Messi Lainnya:
PSG vs Real Madrid: Rekor Lionel Messi Lawan Los Merengues, Gemilang di Liga Champions
Hasil Ulang Undian 16 Besar Liga Champions: Lionel Messi Bertemu Real Madrid