- Josep Guardiola memberikan pesan kepada Barcelona yang menginginkan Ferran Torres.
- Pelatih Manchester City ini menyatakan kepada mantan tim asuhanya bahwa Ferran Torres akan pergi dengan nilai transfer yang tinggi.
- Barcelona ingin membawa Ferran Torres ke Camp Nou pada bursa transfer Januari 2022 nanti.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, rupanya tidak tahan juga untuk tidak berkomentar terkait isu ketertarikan Barcelona terhadap bintangnya, Ferran Torres.
Blaugrana yang saat ini tengah menjalani fase baru di bawah asuhan Xavi Hernandez, memang sangat tertarik kepada pemain timnas Spanyol tersebut.
Klub raksasa Liga Spanyol itu ingin membawa Ferran Torres ke Camp Nou secepatnya yang berarti pada bursa transfer Januari 2022 nanti.
"Bagi kami, karena kami adalah Manchester City, kami menginginkan harga yang tinggi untuk setiap transfer," kata Josep Guardiola, Rabu (1/12/2021) ini seperti yang diberitakan pers Spanyol, as.com.
"Karena itu, bagi setiap klub yang menginginkan pemain kami, mereka (pemain) tidak akan pergi dengan cara gratis," kata Josep Guardiola, menegaskan.
Menurut Pep, setiap proses transfer ada aturannya. "Harus ada negosiasi, lalu ada kesepakatan di antara klub, dan setelah itu kita lihat selanjutnya," dia menambahkan.
Apalagi, kontrak Ferran Torres di Manchester City masih panjang yaitu hingga 2025. Di sisi lain, terkait masa depan Ferran Torres, ada pihak ketiga yaitu Valencia.
Ada kesepakatan Manchester City dengan Valencia ketika membawa Ferran Torres ke Etihad pada Agustus 2020 lalu.
Kesepakatan tersebut adalah, Valencia akan mendapatkan 10 persen dari masa depan transfer Ferran Torres jika memang Manchester City menjual pemain berusia 21 tahun ini.
Dalam kesempatan ini pula, Josep Guardiola memberikan pesan kepada pemainnya terkait tentang masa depan mereka.
"Saya sudah mengatakan kepada pemain saya, khususnya tahun lalu setelah kami empat tahun bersama-sama," kata Josep Guardiola.
"Saya katakan 'Tolong jangan bertahan di sini jika kamu tidak ingin berada di klub ini' Hidup terlalu pendek hanya diukur dengan kontrak dan bukan di tempat yang paling Anda inginkan," katanya.
Josep Guardiola yang juga mantan pelatih Barcelona tahu betul situasi yang terjadi terkait pemainnya ini.
Ferran Torres memang menginginkan bermain di Barcelona dan dia berharap bisa segera bergabung ke Barcelona pada Januari 2022 nanti.
Hanya, masalah harga masih menjadi persoalan yang belum tersepakati. Pasalnya, Manchester City mematok harga 70 juta euro (sekitar Rp1,138 triliun) hingga 80 juta euro.
Terkait situasi itu pula, Barcelona kabarnya telah mempersiapkan sejumlah pemain untuk menjadi bagian transfer agar menekan harga tersebut.
Blaugrana kabarnya siap melepas sejumlah pemainnya ke Manchester City seperti Neto, Samuel Umtiti, Sergino Dest, Sergi Roberto, Clement Lenglet, hingga Philippe Coutinho.
Pekan Terakhir J1 League: Tim Mana Saja yang Masih Punya Kepentingan
Klik link untuk baca https://t.co/8K3BQjossm— SKOR.id (@skorindonesia) December 1, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
VIDEO: Bangganya Thomas Tuchel atas Gelar Klub Terbaik yang Diraih Chelsea di Ballon d'Or
Tantangan Ralf Rangnick terkait Kondisi Positif dan Negatif Manchester United