- Barcelona tidak terkalahkan dalam 26 laga kandang pertama mereka di Liga Champions.
- Mereka akan melanjutkan tradisi bagus tersebut ketika menjamu Bayern Munchen, Rabu (15/9/2021) dini hari WIB.
- Dari 26 laga tersebut, 24 di antaranya selalu menang di Camp Nou.
SKOR.id - Barcelona akan memulai pertarungan mereka di Liga Champions. Seperti klub lainnya pada musim baru ini, ada sejumlah perubahan yang terjadi.
Namun, bagi tim asal Katalunya ini, perubahan yang terjadi menempatkan mereka sebagai tim yang berbeda. Blaugrana, dinilai tidak lagi seperti klub yang dikenal selama ini.
Semua itu karena sejumlah kehilangan besar yang dialami tim ini, terutama kepergian Lionel Messi yang bergabung ke Barcelona.
Tentu saja, ada sejumlah bintang yang baru bergabung seperti Memphis Depay atau Sergio Aguero.
Bahkan, mereka masih memiliki pemain muda berbakat yang menjadi perhatian publik sepak bola Eropa seperti Pedri. Meski demikian, semua itu tidak cukup membuat Barcelona menjadi tim yang paling disegani.
Mantan presiden Bayern Munchen, Uli Hoeness contohnya yang menyatakan bahwa kini Barcelona bukan lagi tim anutan.
"Barcelona sudah berbeda dibandingkan sebelumnya. Bahkan mereka sudah bangkrut," kata Uli Hoeness dalam sebuah wawancaranya dengan salah satu media massa Jerman, jelang duel Barcelona vs Bayern Munchen, Rabu (15/9/2021) dini hari WIB.
Apakah Barcelona memang benar-benar berbeda, tidak lagi sekuat sebelumnya? Semua itu akan dibuktikan dalam pertandingan nanti.
Ada dua hal yang setidaknya membuat Barcelona bisa mempertahankan citra mereka sebagai tim elite di ajang Eropa. Salah satunya adalah tradisi bagus mereka dalam laga pertama di kandang pada setiap musimnya.
Faktanya, sejak Liga Champions digelar dengan format seperti saat ini, Barcelona tidak pernah mengalami kekalahan setiap mereka tampil di kandang dalam debut setiap musimnya, total 26 pertandingan.
Dari 26 pertandingan tersebut, mereka menang 24 kali dan imbang dua kali.
Bayern Munchen, tentu saja memiliki peluang untuk mematahkan tradisi bagus tersebut dalam pertandingan nanti. Tradisi bagus Barcelona tersebut dimulai pada 1991-1992 ketika mereka mengalahkan Viking, 1-0.
Musim selanjutnya, mereka kembali meraih kemenangan pada laga pertama mereka di kandang yaitu dengan mengalahkan Dynamo Kiev, 4-1 pada 1993-1994, lalu mengalahkan Gatalasaray pada laga kandang pertama mereka di musim 1994-1995.
Sedangkan pada dua musim selanjutnya, Barcelona tidak bermain di ajang ini melainkan di ajang Piala UEFA dan Piala Winners.
Baru musim berikutnya yaitu 1997-1998, mereka kembali tampil di ajang Liga Champions dan tidak pernah lagi mengalami kekalahan, termasuk meraih kemenangan pada musim lalu (2020-2021) saat mengalahkan Ferencvaros, 5-1.
Modal inilah yang akan dibawa Barcelona saat menjamu Bayern Muenchen di Camp Nou, dini hari WIB nanti.
Pelatih Ronald Koeman dengan perubahan yang terjadi di timnya, ditantang untuk meneruskan tradisi bagus tersebut.
Sebaliknya, bagi Bayern Munchen, benarkah seperti yang dikatakan Uli Hoeness bahwa Los Azulgrana kini sudah tidak sama lagi dibandingkan sebelumnya.
Laga Kandang Pertama Barcelona di Liga Champions
2020-2021 Barcelona 5-1 Ferencvaros
2019-2020 Barcelona 2-1 Inter Milan
2018-2019 Barcelona 4-0 PSV
2017-2018 Barcelona 3-0 Juventus
2016-2017 Barcelona 7-0 Celtic
2015-2016 Barcelona 2-1 Bayer Leverkusen
2014-2015 Barcelona 1-0 APOEL
2013-2014 Barcelona 4-0 Ajax
2012-2013 Barcelona 3-2 Spartak Moscow
2011-2012 Barcelona 2-2 AC Milan
2010-2011 Barcelona 5-1 Panathinaikos
2009-2010 Barcelona 2-0 Dinamo Kiev
2008-2009 Barcelona 3-1 Sporting Portugal
2007-2008 Barcelona 3-0 Olimpique Lyon
2006-2007 Barcelona 5-0 Levski Sofia
2005-2006 Barcelona 4-1 Udinese
2004-2005 Barcelona 3-0 Shaktar
2003-2004 Tampil di Piala UEFA
2002-2003 Barcelona 3-2 Brugges
2001-2002 Barcelona 2-0 Olympique Lyon
2000-2001 Barcelona 4-0 Leeds United
1999-2000 Barcelona 4-2 Fiorentina
1998-1999 Barcelona 2-0 Brondby
1997-1998 Barcelona 2-2 PSV
1996-1997 Tampil di Piala Winners
1995-1996 Tampil di Piala UEFA
1994-1995 Barcelona 2-1 Galatasaray
1993-1994 Barcelona 4-1 Dinamo Kiev
1992-1993 Barcelona 1-0 Viking
Efek Cristiano Ronaldo: Paul Pogba Bakal Perpanjang Kontrak di Manchester United https://t.co/c43GhLg8tC— SKOR.id (@skorindonesia) September 13, 2021
Berita Barcelona vs Bayern Munchen lainnya
Prediksi Barcelona vs Bayern Munchen: Tuan Rumah Dihantui Mimpi Buruk Kekalahan 2-8
VIDEO: Manuel Neuer Tidak Pernah Lupa Kemenangan 8-2 dari Barcelona