- Real Madrid telah resmi mendapatkan Eduardo Camavinga pada bursa transfer.
- Eduardo Camavinga didatangkan dari Rennes.
- Eduardo Camavinga menjadi pemain Prancis ke-19 yang bergabung ke Real Madrid.
SKOR.id - Real Madrid telah resmi mendatangkan Eduardo Camavinga dari klub Liga Prancis, Rennes, pada bursa transfer musim panas.
Real Madrid dikabarkan mendatangkan Eduardo Camavinga dengan menggelontorkan dana sebesar 31 juta euro, sekitar Rp521,6 miliar.
Jumlah tersebut masih bisa bertambah dengan adanya perjanjian biaya tambahan total hingga 40 juta euro, sekitar Rp672,8 miliar.
Pemain berusia 18 tahun itu langsung mendapat kontrak jangka panjang selama enam tahun, atau hingga 2027 mendatang.
Kedatangan Eduardo Camavinga ke Real Madrid tentu akan menambah opsi bagi sang pelatih, Carlo Ancelotti, untuk meramu strategi.
Camavinga memiliki posisi utama sebagai gelandang tengah, namun ia juga bisa ditarik sedikit mundur ke belakang menjadi gelandang bertahan.
Kedatangan Camavinga juga memberi angin segar, mengingat lini tengah Real Madrid didominasi pemain yang cukup berumur.
Sebut saja Luka Modric (35 tahun), Toni Kroos (31), hingga Casemiro dan Isco (29).
Keputusan bergabung ke klub ibu kota Spanyol tersebut membuat Camavinga menjadi pemain ke-19 asal Prancis yang membela Real Madrid.
Sebelumnya telah banyak pemain asal Prancis yang kiprahnya begitu dikenang, hingga menjadi legenda klub.
Contohnya adalah Raymond Kopa, legenda asal Prancis yang membela Real Madrid pada tahun 1956 hingga 1959.
Raymond Kopa berhasil merebut tiga gelar Piala Champions (Liga Champions), dua Liga Spanyol, hingga gelar Ballon d'Or.
Jika membicarakan pemain Prancis di Real Madrid, tentu sosok Zinedine Zidane tak akan bisa dilupakan.
Selain meraih kesuksesan sebagai pemain, Zinedine Zidane juga meraih berbagai prestasi sebagai pelatih Real Madrid.
Jauh sebelum Camavinga didatangkan Real Madrid, Christian Karembeu hingga Claude Makelele pernah menjadi andalan lini tengah Los Blancos.
Meski begitu, Real Madrid musim ini juga harus kehilangan pemain asal Prancis, Raphael Varane, yang hengkang ke Manchester United.
Berikut ini daftar 19 pemain asal Prancis yang pernah membela Real Madrid:
- Eduardo Camavinga
- Ferland Mendy
- Alphonse Areola
- Luca Zidane
- Enzo Zidane
- Theo Hernandez
- Raphael Varane
- Karim Benzema
- Lassana Diarra
- Zinedine Zidane
- Claude Makelele
- Nicolas Anelka
- Christian Karembeu
- Lucien Muller
- Raymond Kopa
- Jean Luciano
- Louis Han
- Manuel Anatol
- Rene Petit
Lionel Messi Tolak Tukar Jersey pada Laga Debut, 2 Pemain Jadi Korban https://t.co/0c81Kr1m3I— SKOR.id (@skorindonesia) August 31, 2021
Berta Real Madrid Lainnya:
VIDEO: Dapat Kontrak Baru di Real Madrid, Casemiro Teringat Orang-Orang Terdekatnya
Sabar, Real Madrid 3 Kali Dapat Pemain Incaran di Hari Terakhir Bursa Transfer