- Kawasaki Frontale akhirnya mengalami kekalahan.
- Ini kekalahan pertama Frontale setelah 25 laga di Meiji Yasuda J1 League.
- Tim promosi justru yang menghentikan rentetan hasil ini.
SKOR.id - Kawasaki Frontale akhirnya kalah, rentetan 25 laga tak terkalahkan jadi rekor baru di Meiji Yasuda J1 League.
Kawasaki Frontale memang jadi penguasa Liga Jepang saat ini, jadi juara J1 League tiga kali dalam empat musim terakhir.
Frontale juga sempat tak terkalahkan dalam 25 laga beruntun.
Catatan tak terkalahkan itu baru pecah tengah pekan ini, saat berlaga di pekan ke-26.
Kawasaki Frontale harus bertandang ke markas tim promosi, Avispa Fukuoka.
Akan tetapi, ternyata justru di tangan tim promosi, rekor tak terkalahkan beruntun mereka akhirnya pecah.
Jordy Croux mencetak gol tunggal pada menit ke-66 yang membuat Avispa menang 1-0.
Catatan rentetan tak terkalahkan Kawasaki Frontale kemudian terhenti di angka 25 laga.
Jumlah ini merupakan rekor baru J1 League, mengalahkan catatan Urawa Red Diamonds tahun 2015 saat 19 kali tak terkalahkan beruntun.
Berikut ini adalah catatan tak terkalahkan beruntun terbanyak di J1 League sepanjang sejarah:
3 KUNCI VISSEL KOBE MENUJU GELAR JUARA?
Apakah kedatangan tiga pemain dengan nama besar ini bisa membantu Vissel Kobe meraih gelar @J_League_En perdana mereka?
Selengkapnya: https://t.co/z4moxKXfXr pic.twitter.com/gblNstbnJp— SKOR.id (@skorindonesia) August 24, 2021
Berita J.League Lainnya:
9 Bintang Liga Top Eropa yang Pindah ke J1 League Musim Panas Ini
Boyong Tiga Pemain dari Eropa, Vissel Kobe Ingin Kenalkan J.League ke Seluruh Dunia