- Rumor kepindahan Cristiano Ronaldo dari Juventus makin menguat.
- Cristiano Ronaldo dikabarkan meminta klub untuk melepasnya ke Manchester City.
- Manchester City pun dilaporkan mulai tertarik dengan Cristiano Ronaldo.
SKOR.id - Manchester City dikabarkan mulai tertarik untuk memboyong Cristiano Ronaldo.
Desas-desus kepindahan Cristiano Ronaldo dari Juventus makin menguat.
Cristiano Ronaldo dalam beberapa hari belakangan dikabarkan ingin meninggalkan Juventus sebelum bursa transfer musim panas 2021 ditutup.
Padahal kontrak Ronaldo di Juventus baru akan habis pada 2022 mendatang.
Menurut laporan L'Equipe, sang megabintang meminta klub untuk melepasnya ke Manchester City.
Pada awalnya, Manchester City kurang begitu tertarik untuk mendapatkan Ronaldo. Pasalnya, mereka sedang fokus untuk mendatangkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur.
Namun, upaya The Citizens untuk mendapatkan Kane tampaknya berujung kegagalan.
Sebab, Kane sudah memberikan pernyataan bahwa ia akan bertahan di Spurs.
Dengan gagalnya proses transfer itu, Manchester City mulai berubah pikiran dan tertarik mendapatkan Ronaldo.
Manchester City dikabarkan siap menyodorkan kontrak berdurasi dua musim untuk pemain berusia 36 tahun tersebut.
Bahkan, Manchester City siap menukar pemainnya demi Ronaldo.
Juventus sendiri tertarik dengan Gabriel Jesus, akan tetapi Manchester City berniat mempertahankannya.
Gabriel Jesus diperkirakan memiliki valuasi sebesar 29 juta euro.
Alih-alih Gabriel Jesus, Manchester City lebih mungkin menukar dengan Bernardo Silva yang santer dikabarkan ingin hengkang.
Hal itu diyakini bakal memuluskan transfer Ronaldo ke Etihad Stadium.
Sementara itu, agen Ronaldo, Jorge Mendes, juga sudah terbang ke Turin untuk membahas masa depan kliennya.
Selamatkan Christian Eriksen, Kapten Denmark dan Sejumlah Tenaga Medis Dihadiahi UEFA https://t.co/9F8S9tFL4P— SKOR.id (@skorindonesia) August 25, 2021
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya:
Cristiano Ronaldo Bisa Jadi Pemulus Transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid
Udinese vs Juventus: Cristiano Ronaldo Mulai Berani Ngelunjak