- Harry Kane sudah kembali berlatih jelang bentrokan Tottenham Hotspur vs Manchester City.
- Pelatih Nuno Esposito akan memutuskan apakah sang kapten bisa dimainkan atau tidak setelah latihan terakhir.
- Masa depan Harry Kane masih terus menjadi perbincangan.
SKOR.id - Bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane akhirnya menjalani sesi latihan pertamanya dengan rekan satu tim jelang duel lawan Manchester City.
Seperti diketahui, Harry Kane mengakhiri liburan musim panasnya dan kembali ke Tottenham sejak Sabtu lalu.
Namun karena kapten Three Lions telah melakukan perjalanan melalui Florida (AS), ia harus diisolasi sesuai dengan peraturan Pemerintah Inggris.
Setelah lima hari isolasi dan dinyatakan negatif Covid-19 dalam tes terbaru, Kane telah kembali berlatih normal bersama rekan satu timnya.
Striker Inggris akan memiliki satu sesi latihan lagi pada Sabtu sebelum Spurs bentrok dengan Man City di pertandingan pembuka Liga Inggris 2021-2022.
Mengingat Kane hanya menjalani dua sesi latihan, ada kekhawatiran sang kapten tidak cukup siap bermain melawan City.
Kendati begitu, pelatih Nuno Santo baru akan memutuskan setelah melihat sesi latihan terakhir Kane, apakah dia bisa dimainkan atau tidak.
"Hari ini, Kane berpartisipasi dalam latihan dengan seluruh tim. Kami melakukan pembicaraan pribadi, tetapi semuanya baik-baik saja. Dia mempersiapkan diri dengan cukup baik," kata Nuno.
"Kami masih memiliki latihan besok untuk menentukan susunan pemain. Saya tidak peduli dengan motivasi para pemain Tottenham. Karena ini adalah klub besar dan kami harus bangga berada di sini."
Masa depan Kane masih menjadi perbincangan hangat. Ada banyak laporan bahwa Tottenham siap menjual striker Inggris itu jika mereka menerima 160 juta pounds.
Sementara itu, Manchester City, meski serius mengejar kapten Three Lions, tak mampu memenuhi harga di atas.
Harry Kane sendiri dikabarkan telah mencapai kesepakatan pribadi dengan klub yang bersedia melepasnya meski masih punya kontrak tiga tahun.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
GIVEAWAY JERSI J.LEAGUE!
Skor Indonesia bekerja sama dengan @J_League_En memberikan kesempatan bagi fans Liga Jepang untuk mendapatkan jersi ikonik dari tim-tim di J.League!
Caranya mudah ???? pic.twitter.com/vB1u1ZfvvK— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Berita Harry Kane lainnya:
Pelatih Tottenham Hotspur Ingin Segera Rampungkan Masalah soal Harry Kane
Berpotensi Kehilangan Harry Kane, Spurs Kini Incar Bintang Muda Denmark, Mikkel Damsgaard