- Laga Chelsea vs Crystal Palace akan tersaji di Liga Inggris malam ini.
- Chelsea baru saja meraih gelar Piala Super Eropa.
- Romelu Lukaku belum akan menjalani debutnya pada laga ini.
SKOR.id - Chelsea akan memulai petualangan untuk bisa jadi raja tanah sendiri saat menghadapi Crystal Palace.
Chelsea saat ini adalah raja Eropa. Setelah juara Liga Champions musim lalu, Chelsea juara Piala Super Eropa tengah pekan kemarin dengan mengalahkan Villarreal.
Kini, Chelsea akan mengawali petualangan di kompetisi kedua mereka musim ini, Liga Inggris, satu dari enam kompetisi yang dijalani The Bleus musim ini.
Chelsea akan menjamu Crystal Palace di Stamford Bridge pada laga bertajuk Derbi London, Sabtu (14/8/2021) pukul 21.00 WIB.
Dilihat dari hasil pramusim dan Piala Super Eropa, Chelsea sudah tampak sangat siap menjalani laga perdana mereka di Premier League musim ini.
Dari sisi Crystal Palace, mereka kini adalah muka baru dengan melakukan perombakan besar musim panas ini, tak hanya dari sisi pemain, tetapi juga menunjuk legenda Arsenal, Patrick Vieira.
Hasil pramusim sangat positif, menang empat kali dari lima laga, termasuk menang lawan Watford 3-1 dalam laga uji coba terakhir.
Pemain anyar, Marc Guehi, kemungkinan akan jalani debutnya usai dibeli dari Chelsea musim panas ini.
Wilfried Zaha masih akan jadi andalan di lini depan, meski The Eagles masih akan kehilangan Eberechi Eze yang mendapat cedera parah.
Dari sisi Chelsea, Hakim Ziyech akan absen karena mengalami cedera bahu pada laga Piala Super Eropa.
Selain itu, Jorginho, Mason Mount, Andreas Christensen, dan Cesar Azpilicueta yang tampil sebagai pemain pengganti pada laga itu kemungkinan akan jadi starter pada laga kontra Palace.
Ben Chilwell dan Reece James kemungkinan akan jadi cadangan dengan Marcos Alonso dan Callum Hudson-Odoi mengisi pos wing-back.
Romelu Lukaku belum bisa bermain karena masih harus menjalan karantina mandiri menurut aturan pandemi di Inggris.
Perkiraan Susunan Pemain
Chelsea (3-4-3): Mendy; Azpilicueta, Christensen, Rudiger; Hudson-Odoi, Kante, Jorginho, Alonso; Mount, Werner, Havertz
Pelatih: Thomas Tuchel
Crystal Palace (4-3-3): Guaita; Ward, Kouyate, Guehi, Mitchell; McArthur, Riedewald, Schlupp; Zaha, Mateta, Ayew
Pelatih: Patrick Vieira
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
GIVEAWAY JERSI J.LEAGUE!
Skor Indonesia bekerja sama dengan @J_League_En memberikan kesempatan bagi fans Liga Jepang untuk mendapatkan jersi ikonik dari tim-tim di J.League!
Caranya mudah ???? pic.twitter.com/vB1u1ZfvvK— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Berita Chelsea Lainnya:
VIDEO: Thomas Tuchel Jelaskan Efek Buruk Trofi Piala Super Eropa buat Chelsea