- Eks rekan Lionel Messi di Barcelona, Cesc Fabregas, peringatkan sang bintang usai Messi gabung PSG.
- Fabregas menilai Lionel Messi membawa beban berat di PSG.
- Cesc Fabregas mengklaim Liga Prancis tengah berkembang.
SKOR.id - Mantan rekan satu tim Lionel Messi di Barcelona, Cesc Fabregas, memperingatkan sang megabintang usai Messi resmi gabung Paris Saint-Germain (PSG).
Lionel Messi bergabung dengan PSG berstatus bebas transfer dengan durasi kontrak dua tahun.
Hal ini membuat salah satu mantan rekan setim Lionel Messi yang bermain di Liga Prancis, Cesc Fabregas, angkat bicara.
Cesc Fabregas bermain bersama Messi pada tahun 2011 hingga 2014 di Barcelona.
Kini, Fabregas bermain AS Monaco dan berkesempatan tampil melawan Messi yang memperkuat PSG di Liga Prancis.
Pemain Spanyol tersebut meyakini Messi memiliki beban berat bersama Les Parisiens. Pasalnya, ia akan menjadi sorotan ketika PSG gagal meraih gelar.
"Tentu saja, jika PSG tak juara liga, semua orang akan melihat itu sebagai bencana karena mereka mengeluarkan banyak sekali uang," ujar Fabregas dalam wawancara dengan Daily Mail.
"Semua orang melihat Liga Prancis sebagai liga yang berisi satu tim saja, tetapi dalam lima musim terakhir, AS Monaco dan Lille mematahkan anggapan tersebut. Liga ini tak semudah yang orang pikirkan, ada tim yang bermain sangat agresif, dengan pemain yang sangat cepat dan kuat."
Musim lalu, tim asuhan Mauricio Pochettino gagal memenangi gelar Liga Prancis usai terpaut satu poin dari Lille.
Fabregas menilai Liga Prancis sedang meningkat saat ini karena kedatangan pelatih dan pemain anyar.
"Liga ini adalah liga yang bagus, liga yang terus berkembang, Liga ini sangat mengandalkan fisik, sangat agresif, dan tim-tim bertahan dengan baik," kata Fabregas.
"Saat menyerang, dulu mereka tak terlalu bagus, tetapi kini sudah berkembang. Kini pada pelatih modern dari luar negeri mulai masuk dan ini jadi liga yang terus berkembang."
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Pengganti FFP, UEFA Siapkan Aturan soal Batas Gaji dan Pajak Barang Mewah https://t.co/p3q2urOd7D— SKOR.id (@skorindonesia) August 12, 2021
Berita Lionel Messi lainnya:
VIDEO: Lionel Messi Latihan Perdana di PSG, Diwarnai Pelukan dengan Sergio Ramos
Lionel Messi ke PSG, Angel Di Maria Yakin Kylian Mbappe Tetap Bertahan