- Pemain muda Kawasaki Frontale, Kaoru Mitoma kabarnya diincar salah satu klub Liga Inggris.
- Winger 22 tahun tidak menutup pintu untuk merasakan atmosfer kompetisi elite Eropa.
- Namun, Mitoma saat ini ingin fokus memperkuat Jepang di Olimpiade Tokyo.
SKOR.id - Bintang muda Kawasaki Frontale, Kaoru Mitoma santai menanggapi isu transfer dirinya ke klub Liga Inggris.
Mitoma tampil cemerlang bersama Frontale dan menjadi salah satu kunci sukses Azzurro Nero meraih gelar Meiji Yasuda J1 League 2020.
Winger 22 tahun ini tercatat sebagai penyuplai assist terbanyak J1 League musim lalu dengan total 12 assist dari 30 laga.
Itu artinya, Mitoma mampu mencetak assist per 133 menit, yang merupakan catatan impresif pemain kelahiran Oita tersebut.
Bukan hanya membidani banyak gol, Mitoma juga mencetak 13 gol untuk Frontale.
Prestasi tersebut membuat nilai transfer pemain bernomor punggung 18 meroket hingga 1300%.
Dilansir transfermarkt, harga jual Mitoma kini 1,8 juta euro dari yang hanya 50 ribu euro per Desember 2019.
Konsistensi Mitoma dalam mencetak gol dan assist tetap terjaga musim ini. Hingga pekan ke-20 J1 League 2021, dia mampu menghasilkan 8 gol dan 5 assist.
Wajar jika banyak klub yang tertarik memakai jasa pemain yang kini sedang memperkuat timnas Jepang untuk Olimpiade Tokyo.
Salah satunya adalah Brighton&Hove Albions, tim yang tampil di Premier League.
Menyoal kabar tersebut, Mitoma mengaku tersanjung dan tidak menutup pintu untuk menjajal kompetisi yang lebih tinggi.
Namun, ia menegaskan fokusnya saat ini bukan soal transfer melainkan kesuksesan bersama Jepang di Olimpiade 2021.
"Saya belum bisa membicarakan hal ini, tapi tentu saja saya berhasrat main di level tertinggi," katanya kepada Goal.
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Tetapi pada titik ini, saya ingin fokus pada Olimpiade."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
https://t.co/ajW5n9JyaZ akan meng-update terkait pembelian, penjualan, atau pemain yang yang bergabung dengan status bebas transfer setiap klub Liga Italia pada musim panas 2021 ini.
Bursa Transfer Liga Italia 2021: https://t.co/6hQNbeAAuh— SKOR.id (@skorindonesia) July 14, 2021
Berita J.League Lainnya:
Pemain-Pemain Terbaik dalam Sejarah J1 League: 6 Pemilik Rekor
Liga 1 Indonesia Bisa Tiru J.League dalam Menggelar Kompetisi saat Pandemi Covid-19