- Bek Inggris, Luke Shaw, memiliki target baru usai Euro 2020 selesai.
- Luke Shaw ingin Inggris lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar.
- Ia juga menunjukkan dukungannya kepada Bukayo Saka, salah satu eksekutor penalti Inggris yang gagal menunaikan tugasnya.
SKOR.id - Bek Inggris, Luke Shaw, mengungkapkan target barunya setelah gelaran Euro 2020 berakhir.
Luke Shaw dan Inggris harus mengubur mimpinya menjuarai Piala Eropa 2020 usai kalah dari Italia.
Inggris dan Italia sempat bermain seri 1-1 selama 120 menit sebelum akhirnya takluk 2-3 di babak penalti.
Tak ingin berlarut-larut dalam kegagalan tersebut, Luke Shaw langsung mengubah targetnya ke Piala Dunia 2022.
Pemain Manchester United itu ingin The Three Lions tampil di putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.
"Meskipun ini bukan yang kami atau mereka (pendukung Inggris) inginkan, kami sudah membuat negara ini bangga dan itu sangat penting," ujar Shaw.
"Ini akan menyakitkan untuk sementara, tetapi kami akan kembali latihan bulan depan. Piala Dunia (2022) adalah petualangan baru dan kami ingin tampil di sana."
Luke Shaw kemudian memberikan dukungannya tiga eksekutor penalti Inggris yang gagal menunaikan tugasnya, Bukayo Saka, Marcus Rashford, dan Jadon Sancho.
"Dia (Saka) hancur. Sebagai tim kami harus ada untuknya, memberikan pelukan dan mengatakan agar ia tetap tegar setelah yang terjadi," kata Shaw menuturkan.
"Ini bukan hanya pelajaran baginya, tetapi juga Rashy (Rashford) dan Sancho. Kami bersama mereka," ujarnya memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kejadian unik terjadi saat angin membantu seorang pemain mencetak gol di J.League. https://t.co/UdZ9m6XFN3— SKOR.id (@skorindonesia) July 12, 2021
Berita Timnas Inggris Lainnya:
Walau Masih Sedih, Jack Grealish Sempat Memberikan Sepatu kepada Fans Cilik
Hampir Juara di Euro 2020, Gareth Southgate Ingin Bawa Inggris ke Piala Dunia 2022