- Kapten timnas Argentina, Lionel Messi memberikan komentar melalui Instagram setelah menjuarai Copa America 2021.
- Lionel Messi menyebut keberhasilan timnas Argentina menjuarai Copa America 2021 sebagai kegilaan yang indah.
- Sebagai luapan kegembiraan menjuarai Copa America 2021 bersama timnas Argentina, Lionel Messi juga menuliskan kata-kata kasar.
SKOR.id - Kapten timnas Argentina, Lionel Messi memberikan komentar setelah menjuarai Copa America 2021.
Timnas Argentina menjadi juara Copa America 2021 setelah menang 1-0 atas Brasil di final, Minggu (11/7/2021) pagi WIB.
Satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan di Stadion Maracana, Brasil, itu dicetak oleh Angel Di Maria.
Beberapa jam selepas laga, Lionel Messi pun tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya melalui Instagram pribadinya.
Baca Juga: Copa America 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
La Pulga (si Kutu), julukan Messi, membagikan foto dirinya di ruang ganti bersama trofi Copa America yang baru diraih.
"Sungguh kegilaan yang indah!!! Ini luar biasa, terima kasih Tuhan!!!," tulis pemain berusia 34 tahun itu pada kapsi unggahannya.
Lebih lanjut, sang mega bintang membagikan kata-kata kasar sebagai luapan kegembiraan dalam unggahan tersebut.
"Kami adalah juara la concha de tu madre!!!!!! Vamos carajo," Messi menambahkan, seolah meluapkan emosinya.
Adapun untuk kata carajo berarti kotoran atau sia***, sementara la concha de tu madre berarti ibumu pelac**.
Terkait istilah kedua, la concha de tu madre, Messi pernah terjerat kasus lantaran mengucap kalimat tersebut.
Tepatnya di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol lawan Cile, April 2017, yang diucapkannya ke hakim garis.
Sepekan berselang, saat hendak diusut FIFA, Messi bersurat bahwa ucapan itu dilontarkan ke udara atau tidak mengumpat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Copa America 2021 Lainnya:
Man of The Match Final Copa America - Argentina vs Brasil: Angel Di Maria
Daftar Penghargaan Copa America 2021: Lionel Messi Boyong Dua Trofi Sekaligus