- Timnas Denmark menang 2-1 atas timnas Ceko di Piala Eropa 2020.
- Kasper Dolberg mencatatkan rekor sebagai pemain Denmark dengan gol terbanyak di Euro.
- Kasper Dolberg merupakan mantan rekan pemain keturunan Indonesia, Ezra Walian di Ajax U-19.
SKOR.id - Timnas Denmark berhasil meraih kemenangan 2-1 atas timnas Ceko di perempat final Euro 2020, Sabtu (3/7/2021) malam WIB.
Gol Denmark berhasil dicetak Thomas Delaney (5') dan Kasper Dolberg (42').
Hasil tersebut mengantarkan Denmark melaju ke semifinal Piala Eropa 2020.
Menariknya, Kasper Dolberg berhasil mencatatkan rekor setelah mencetak gol pada pertandingan tersebut.
Dolberg berhasil menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah tim di gelaran Piala Eropa dengan torehan tiga gol.
Pencapaian tersebut diraih bersama pemain Denmark lainnya, yaitu Frank Arnesen, Henrik Larsen, Brian Laudrup, serta Jon Dahl Tomasson.
Dolberg mengawali karier profesionalnya bersama Ajax Amsterdam pada tahun 2016.
Sebelumnya, pemain 23 tahun tersebut memperkuat Ajax U-19 pada musim 2015-2016.
Pada periode tersebut Dolberg sempat satu tim bersama dengan pemain keturunan Indonesia, Ezra Walian.
Keduanya menjadi andalan di lini depan Ajax U-19. Berbeda dengan Dolberg, Ezra Walian harus memperkuat Ajax U-21 terlebih dahulu.
Pada tahun 2017, pemain Persib Bandung tersebut memilih hengkang dari Ajax untuk menuju Almere City.
Saat ini, Kasper Dolberg bermain bersama OG Nice dengan menorehkan 17 gol dari 55 pertandingan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Alasan Alfath Fathier Tinggalkan Persija ke Liga 2 untuk Persis Solo#AlfathFathier #Persija #PersijaJakarta #PersisSolo #Liga1 #Liga2https://t.co/wnZ3uWbr8V— SKOR.id (@skorindonesia) July 3, 2021
Berita Piala Eropa lainnya:
Man of The Match Piala Eropa 2020 - Republik Ceko vs Denmark: Thomas Delaney
Hasil Republik Ceko vs Denmark di Piala Eropa 2020: Tim Dinamit ke Semifinal setelah Menang 2-1