- Cile kalah dari Paraguay 0-2 pada Copa America 2021.
- Masing-masing gol Paraguai tercipta lewat Brian Samudio dan Miguel Almiron.
- Kemenangan ini membuat Paraguay merangsek ke peringkat dua klasemen sementara Grup B.
SKOR.id - Cile harus takluk dari Paraguay pada lanjutan Copa America 2021.
Cile dan Paraguay saling berjumpa di Stadion Mane Garrincha, pada hari Jumat (25/6/2021) pagi WIB.
Hasil laga tersebut sedikit mengejutkan karena tim kuat Cile takluk dengan skor 0-2.
Cile sejatinya menguasai pertandingan sejak awal.
Terbukti mereka menguasai penguasaan bola sebesar 68 persen.
Namun, penyelesaian akhir jadi masaah yang dihadapi oleh Arturo Vidal dkk.
Gawang Cile pertama kali bobol pada menit ke-33.
Berawal dari sepak pojok, sundulan Brian Samudio sukses membobol gawang Cile yang dikawal oleh Claudio Bravo.
Usai gol tersebut, tak ada lagi peluang matang yang diciptakan oleh kedua tim.
Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Paraguay.
Ketika babak kedua berjalan 10 menit, Paraguay mendapatkan hadiah penalti usai Gary Medel melakukan pelanggaran.
Miguel Almiron yang menjadi ekskutor tak menyia-nyiakan peluang untuk menggandakan keunggulan.
Tertinggal dua gol membuat Cile langsung bergerak.
Eduardo Vargas sempat nyaris memperkecil ketertinggalan pada menit ke-70, tetapi sayang sepakannya hanya berujung sepak pojok.
Beberapa menit berselang, Vargas kembali mengancam gawang Paraguay lewat sepakan volinya.
Namun lagi-lagi masih belum membuahkan hasil.
Cile nyaris mendapatkan hadiah penalti, tetapi harus dibatalkan oleh VAR.
Hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan Paraguay tak berubah.
Berkat kemenangan ini, Paraguay merangsek ke urutan kedua klasemen dan berhak melaju ke babak perempat final.
Sedangkan Cile harus turun di urutan ketiga dengan perolehan 5 poin.
Untuk melihat update jadwal, hasil, dan klasemen lengkap Copa America 2021 silakan klik link di bawah ini:
Copa America 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Kilas Balik Timnas Inggris Dibantai Jerman di Piala Dunia 2010 https://t.co/nAndaPmM1q— SKOR.id (@skorindonesia) June 24, 2021
Berita Copa America 2021 Lainnya:
Copa America 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Hasil Brasil vs Kolombia di Copa America 2021: Gol Telat Casemiro Bawa Selecao Juara Grup