- Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, jelaskan arti tekanan bagi timnya usai menang atas timnas Kroasia di Piala Eropa 2020.
- Timnas Inggris menang 1-0 saat menghadapi Kroasia di laga pembuka Grup D Euro 2020.
- Gareth Southgate yakin timnya memiliki peluang melangkah lebih jauh di Piala Eropa 2020.
SKOR.id - Berikut merupakan video wawancara pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengenai arti tekanan bagi timnya usai laga lawan timnas Kroasia di Piala Eropa 2020.
Timnas Inggris sukses meraih kemenangan 1-0 saat menghadapi timnas Kroasia di Euro 2020, Minggu (13/6/2021) malam WIB.
Gol tunggal pasukan The Three Lions berhasil diciptakan oleh winger Manchester City, Raheem Sterling pada menit ke-60.
Southgate yakin timnya memiliki peluang untuk tampil lebih jauh usai memenangi laga pembuka.
"Ya, saya pikir tekanannya adalah apa yang kami putuskan," kata pelatih asal Inggris tersebut.
"Kami membicarakan ini sebagai sebuah skuad dan kami memiliki peluang menjadi yang pertama, saya tidak menyadari bahwa ini adalah kemenangan di pertandingan pembuka."
Dengan kemenangan tersebut Inggris menempati urutan kedua Grup D Euro 2020. Mereka terpaut selisih satu gol dari Ceko di posisi teratas.
Selanjutnya, pasukan Gareth Southgate akan kembali berlaga di Piala Eropa 2020 dengan menghadapi Skotlandia pada Sabtu (19/6/2021) dini hari WIB.
Skorer dapat menyaksikan wawancara lengkap Gareth Southgate usai timnas Inggris menang atas timnas Kroasia melalui video berikut:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Cristiano Ronaldo Ungkap Posisi Terbaiknya Jelang Laga Portugal vs Hungaria di Piala Eropa 2020 https://t.co/DXVzgS4UcL— SKOR.id (@skorindonesia) June 15, 2021
Berita timnas Inggris lainnya:
Kalahkan Kroasia, Harusnya Southgate Selalu Pakai 4 Bek untuk Timnas Inggris
2 Pemain Kunci Timnas Inggris di Piala Eropa 2020 Versi Rio Ferdinand