- Barcelona bakal memecat direktur olahraga, Guillermo Amor.
- Guillermo Amor beberapa kali bekerja sama dengan Barcelona.
- Presiden Barcelona, Joan Laporta, tengah melakukan perombakan besar-besaran di tubuh klub.
SKOR.id - Barcelona dikabarkan bakal memecat direktur olahraga, Guillermo Amor. Keputusan ini merupakan bagian dari proyek presiden klub, Joan Laporta.
Guillermo Amor merupakan mantan gelandang Barcelona pada 1988-1998. Selama itu, dia mencatat 300 laga dan lima gelar Liga Spanyol dan Piala Eropa 1992.
Pria asal Spanyol itu pernah juga menjadi direktur teknik Blaugrana pada periode pertama Juan Laporta menjabat sebagai presiden klub tersebut pada tahun 2003.
Akan tetapi, Guillermo Amor memutuskan hengkang pada 2007 karena kontraknya tak diperpanjang. Dia kembali ke Camp Nou, tiga tahun kemudian.
Sebelum memutuskan bergabung dengan tim asal Australia, Adelaide United, dirinya berstatus sebagai pelatih di akademi La Masia pada 2010.
Tujuh tahun kemudian atau 2017, Amor kembali ke Barcelona sebagai pelatih akademi. Setelah itu, dirinya ditunjuk menjadi direktur olahraga.
Juan Laporta dan Guillermo Amor dikenal memiliki hubungan baik. Itu dibuktikan dengan kerja sama keduanya di Barcelona dalam beberapa kesempatan.
Akan tetapi, Juan Laporta dikabarkan tengah melakukan perombakan besar-besaran di internal Barcelona demi efisiensi.
Besarnya pengeluaran klub dalam beberapa tahun terakhir membuat Barcelona berpikir untuk "bersih-bersih" demi kelangsungan jangka panjang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Lengkap Copa America 2021 https://t.co/004iIlF4Yx— SKOR.id (@skorindonesia) June 11, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Gerard Pique Berharap Barcelona Angkut Erling Haaland
Antoine Griezmann Bocorkan Persoalan yang Membuatnya Tidak Bahagia di Barcelona