- Luke Shaw mengaku timnas Inggris sedang mempersiapkan diri berlatih adu penalti untuk Piala Eropa 2020.
- Timnas Inggris kalah tiga kali di Piala Eropa melalui adu penalti.
- Luke Shaw berharap Inggris dapat memperbaiki rapor tendangan 12 pas di Euro 2020.
SKOR.id - Luke Shaw mengaku timnas Inggris mempersiapkan diri berlatih adu penalti untuk Piala Eropa 2020.
Inggris punya rapor cukup buruk saat laga harus tentukan lewat adu penalti.
Terakhir Inggris sukses melakoni adu penalti terjadi di Piala Dunia 2018, saat menaklukkan Kolombia (4-3) untuk melaju ke perempat final.
The Three Lions juga menang adu penalti pada Juni 2019 melawan Swiss yang menempatkan mereka di posisi ketiga UEFA Nations League.
Namun, jika bicara adu penalti Inggris di Piala Eropa, catatannya sangat mengkhawatirkan.
Inggris sudah tiga kali merasakan gagal adu penalti di kompetisi akbar antar negara Eropa tersebut.
Itu mengapa, Luke Shaw menegaskan situasi adu penalti di Euro 2020 nanti tidak akan terhindarkan.
"Saya pikir untuk menang di turnamen besar mungkin ada saat ketika Anda melakukan adu penalti dan kami harus siap untuk itu," kata Shaw.
Timnas Inggris belum sekali pun meraih gelar Piala Eropa sepanjang sejarah. Untuk itu, Euro tahun ini akan menjadi kesempatan mereka mewujudkannya.
Shaw berharap pada gelara Euro 2020 timnas Inggris sudah bisa lebih baik mengeksekusi adu penalti.
"Tapi yang pasti kami akan melatihnya. Tidak peduli seberapa jauh babak sistem gugur, kami harus siap dan terus berlatih agar menjadi sempurna," tegasnya.
Inggris berada di Grup D Piala Eropa 2020, bersama Kroasia, Republik Ceko dan Skotlandia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tiga Klub Liga Italia Berebut Tanda Tangan Miralem Pjanic https://t.co/nvfPTxY1Sc— SKOR.id (@skorindonesia) June 9, 2021
Berita timnas Inggris lainnya:
Lawan Kroasia, Harry Kane Akui Timnas Inggris Masih Dihantui Kekalahan 3 Tahun Lalu
VIDEO: Persahabatan Buat Grealish Siap untuk Timnas Inggris usai Cedera Panjang