- Sergio Aguero resmi bergabung ke Barcelona pada Senin (31/5/2021).
- Mantan penyerang Manchester City ini mendapatkan kontrak hingga 2023.
- Sergio Aguero akan bertemu sahabatnya di Barcelona, Lionel Messi.
SKOR.id - Sergio Aguero resmi ke Barcelona. Hari ini, teka teki masa depan penyerang asal Argentina tersebut terjawab sudah.
Sergio Aguero pada Senin (31/5/2021) ini telah menandatangani kontrak dengan Barcelona yang membuatnya bermain di klub asal Spanyol ini hingga 2023. Sedangkan klausul kontraknya mencapai 100 juta euro.
Kepastian ini sekaligus sebagai jawaban terkait masa depannya setelah kontraknya tidak lagi diperpanjang oleh Manchester City.
Sergio Aguero menjadi pemain baru Barcelona yang pada Rabu nanti usianya genap 33 tahun. Penyerang 2 Juni 1988 tersebut bergabung setelah mengakhiri kontraknya dengan klub asal Inggris.
Setelah bersama Manchester City bermain di final Liga Champions 2020-2021 lawan Chelsea pada 29 Mei 2021 lalu, Sergio Aguero memang langsung ke Barcelona untuk melakukan tes medis.
Tentu saja, Liga Spanyol bukan hal baru bagi dirinya karena sebelumnya dia merupakan bintang Atletico Madrid yang kemudian bergabung ke Manchester City.
????♂️ Barcelona is my new city. #KunCuler pic.twitter.com/CAOC5wsvlE— FC Barcelona (@FCBarcelona) May 31, 2021
Di sisi lain, kembalinya Aguero ke Liga Spanyol, dalam hal ini bergabung ke Barcelona, membuatnya bertemu dengan sahabatnya, Lionel Messi.
Kehadiran Sergio Aguero diyakini pula sebagai upaya Barcelona membuat Lionel Messi bertahan di Camp Nou.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PSSI Bicara Nasib Ezra Walian di Timnas Indonesia, Hanya Bisa untuk SEA Games https://t.co/OK1fh7SIlx— SKOR.id (@skorindonesia) May 31, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Dua Bek Murah yang Bisa Jadi Solusi Masalah Keuangan Barcelona, Salah Satunya Junior Messi
Ketimbang Memphis Depay, Sergio Aguero Disebut Lebih Cocok Buat Barcelona