- Pep Guardiola menyebut Manchester City menjalani musim yang luar biasa meski gagal membawa pulang trofi Liga Champions.
- Manchester City kalah 0-1 dari Chelsea FC pada final Liga Champions di Estadio do Dragao, Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.
- Pep Guardiola mengkaui laga lawan Chelsea FC berjalan ketat dan memuji permainan para pemain Manchester City di final Liga Champions.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola tak dapat menutupi kekecewaannya setalah gagal membawa timnya juara Liga Champions. Tapi, ia mengklaim the Citizens menjalani musim yang luar biasa.
Manchester City melenggang ke final Liga Champions untuk pertama kali dalam sejarah klub musim ini, atau pada tahun kelima dilatih Pep Guardiola.
Sayang, perjalanan the Citizens berujung pahit. Mereka tak mampu membalas gol Kai Havertz sehingga harus takluk 0-1 dari Chelsea FC, Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.
Kendati kalah di partai final, Pep Guardiola menilai Manchester City menjalani musim yang luar biasa dan berjanji akan bekerja lebih keras ke depannya.
"Saya ingin mengatakan ini musim yang luar biasa bagi kami. Sayang kami tidak bisa menang. Kami berusaha, tapi kami tak berhasil dan akan bekerja lebih keras," kata Guardiola, usai laga di Estadio do Dragao.
The Citizens kesulitan mengimbangi permainan Chelsea FC, terutama di babak pertama. Eks-pelatih FC Barcelona dan Bayern Munchen ini pun mengakui final berlangsung ketat, tapi ia tetap memuji para pemainnya.
"Ini laga yang ketat. Berada di final Liga Champions untuk pertama kali, kami memainkan final yang bagus. Kami menunjukkan keberanian, khususnya di babak kedua," ucap pelatih berusia 50 tahun ini.
"Mereka (pemain Man City) melakukan segalanya. Saya ingin memberikan selamat kepada mereka atas musim yang luar biasa dan pertandingan yang mereka mainkan hari ini."
Sebelum gagal di Liga Champions, Pep Guardiola membawa Manchester City mengawinkan gelar domestik, Piala Liga dan Liga Inggris, meski sempat terseok-seok di awal musim.
Manchester biru unggul 12 poin dari pesaing terdekat yang juga rival mereka, Manchester United, untuk menggenggam trofi Liga Inggris ketiga dalam empat tahun terakhir.
Sementara pada Piala Liga, the Citizens berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur 1-0 pada partai final, April lalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Final Liga Champions: Menang Tipis atas Manchester City, Chelsea Juara https://t.co/ANtswMN0EA— SKOR.id (@skorindonesia) May 29, 2021
Berita Man City vs Chelsea Lainnya
Gagal Bawa Man City Juara Liga Champions, Pep Guardiola Dihantui 'Kutukan Afrika'