- Hasil pertandingan Newcastle United vs Arsenal pada pekan ke-34 Liga Inggris.
- Arsenal menang atas Newcastle United dengan skor 2-0.
- Hasil itu membuat Arsenal naik ke posisi sembilan sedangkan Newcastle United tertahan di pos ke-17.
SKOR.id - Arsenal berhasil meraih poin penuh dalam lanjutan Liga Inggris saat menghadapi Newcastle United.
Arsenal menang dengan skor 2-0 pada laga yang berlangsung di Stadion St. James Park, Minggu (2/5/2021).
Bertindak sebagai tim tamu, Arsenal tidak memerlukan waktu lama untuk mencuri keunggulan.
Adalah Mohamed Elneny yang berhasil menceploskan bola ke gawang Newcastle United lima menit setelah peluit pertama dibunyikan.
Setelah gol tersebut, beberapa peluang kembali didapatkan Arsenal melalui Pierre-Emerick Aubameyang, Granit Xhaka, dan juga Mohamed Elneny.
Akan tetapi, peluang-peluang tersebut belum ada yang berhasil menjebol gawang Newcastle yang dijaga Martin Dubravka untuk kedua kalinya.
Tim tuan rumah pun mendapatkan peluang melalui strikernya, Callum Wilson, namun peluang itu juga belum berbuah menjadi gol.
Tidak ada tambahan gol yang tercipta, babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal.
Memasuki babak kedua, Arsenal berhasil menggandakan kedudukan lewat Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-66.
Arsenal yang menguasai jalannya pertandingan tidak mampu menambah keunggulan atas Newcastle United dan laga ini pun berakhir dengan skor 2-0 untuk The Gunners.
Dengan hasil ini, Arsenal naik ke posisi sembilan klasemen sedangkan Newcastle United masih tertahan di pos ke-17.
LIVENEWCASTLEARSENAL
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
3 Rekor Fantastis Tercipta di Kejuaraan Bulu Tangkis Eropa 2021 https://t.co/3Sj95eIZv6— SKOR Indonesia (@skorindonesia) May 2, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
Manchester United Disebut Butuh Bek dan Penyerang Baru jika Ingin Juara
Jurgen Klopp Minta Virgil van Dijk Tak Dipaksa Main di Euro 2020