- Real Madrid kehilangan delapan pemain utama untuk duel melawan Getafe.
- Real Madrid bertandang ke Getafe dalam laga pekan ke-31 Liga Spanyol, Senin dini hari WIB.
- Untungnya, Getafe merupakan tim dengan lini serang terburuk musim ini.
SKOR.id - Real Madrid bakal datang pincang ke Getafe saat melakoni laga pekan ke-31 Liga Spanyol, Senin (19/4/2021) dini hari WIB.
Real Madrid akan memainkan salah satu pertandingan wajib menang demi ambisi merebut tahkta La Liga yang sedang diduduki Atletico Madrid.
Saat ini, tim asuhan Zinedine Zidane hanya terpaut satu poin dari Atletico Madrid yang akan menjamu Eibar di pekan sama.
Sayangnya, kondisi skuat Los Blancos sekarang ini cukup mengkhawatirkan. Mereka kehilangan banyak pemain karena beragam alasan.
Real Madrid disebut tidak akan diperkuat delapan pemain utama untuk lawatan ke tim tetangga mereka, Getafe.
Teranyar, giliran Ferland Mendy yang dipastikan absen karena cedera. Bek kiri Prancis itu mengalami masalah otot di kaki kirinya saat latihan Sabtu.
Ini menjadi alarm di pertahanan Madrid karena sebelumnya mereka tanpa Sergio Ramos, Lucas Vazquez, dan Dani Carvajal yang cedera, Nacho (skors), serta Raphael Varane (Covid-19).
Sementara gelandang bertahan, Carlos Casemiro juga tidak bisa main karena skors. Pun dengan Eden Hazard yang belum bisa diturunkan meski sudah berlatih.
Eder Militao menjadi satu-satunya bek utama Madrid yang fit, sehingga ia akan ditemani pemain muda, Victor Chust di jantung pertahanan Madrid.
Alvaro Odriozola kemungkinan akan diplot sebagai bek kanan dengan absennya Carvajal dan Lucas Vazquez. Marcelo juga bisa menjadi starter setelah melakukanya saat kontra Eibar.
Situasi ini menjadi tantangan skuad Zidane yang terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhir di semua ajang.
Mereka "dilarang" terpeleset jika tak mau kehilangan kans bersaing di trek juara La Liga.
Untung bagi Madrid, kondisi Getafe sedang tidak baik. Tim bentukan Jose Bordalas ini tanpa kemenangan dalam lima pertandingan dan hanya empat poin di atas zona degradasi.
Getafe juga merupakan tim dengan serangan terburuk musim ini bersama Eibar, setelah hanya membukukan 22 gol dari 30 laga.
Tambahan lainnya, kemenangan terakhir Getafe atas Madrid terjadi 2012 lalu. Sejak saat itu, Los Blancos sukses menaklukkan Los Azulones dalam setiap kesempatan.
Prediksi Skor.id:
Getafe 44-55 Real Madrid
H2HGETAFEvsMADRID
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
5 Pemain yang Menjadi Bintang di Bawah Asuhan Pep Guardiola https://t.co/uMDwU0dbSO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 17, 2021
Berita Real Madrid Lainnya:
Tidak seperti Sergio Ramos, Karim Benzema Setuju Perpanjang Kontrak di Real Madrid
Mantan Rekan di Real Madrid Sebut Cristiano Ronaldo Bahagia di Juventus