- Real Madrid dilaporkan memasukkan tujuh nama pemain veteran ke dalam daftar jual klub musim panas ini.
- Salah satu nama yang kemungkinan besar akan dijual adalah Gareth Bale.
- Nantinya, sebagian uang penjualan akan digunakan untuk mendatangkan pemain incaran Zinedine Zidane.
SKOR.id - Real Madrid dilaporkan berencana menjual tujuh pemain veteran mereka pada bursa transfer musim panas nanti.
Manuver tersebut dilakukan untuk menyeimbangkan kas klub yang sedikit goyang, menyusul krisis ekonomi yang terjadi belakangan ini.
Dilansir dari Marca, Gareth Bale menjadi salah satu pemain gaek yang diyakini bakal masuk ke dalam daftar jual Zinedine Zidane.
Sang pemain memang punya masalah di Santiago Bernabeu. Hal tersebut membuat sang pemain dipinjamkan ke Tottenham Hotspur musim lalu.
Di Inggris, perjalanan pemain asal Wales itu juga tak bisa dibilang membaik. Ia dikabarkan juga terlibat konflik dengan Jose Mourinho.
Konflik tersebut menjadi salah satu alasan mengapa striker berusia 31 tahun itu baru tampil 15 kali di Liga Inggris musim ini, dengan mencetak 5 gol dan 2 assist.
Mengacu pada kondisi tersebut, Spurs disebut tak berniat memperpanjang masa tinggal Gareth Bale dan akan dikembalikan ke Real Madrid, Juni mendatang.
Sayangnya, Los Merengues diyakini tak akan menyambut pemainnya itu dengan gembira. Justru Bale akan masuk ke dalam daftar jual klub.
Selain Gareth Bale, nama-nama seperti Marcelo, Isco, Alvaro Odriozola, Mariano Diaz, Luka Jovic, hingga Raphael Varane juga akan dijual.
Untuk nama terakhir, Real Madrid bisa mendapat tambahan kas sebesar 70 juta euro yang bisa digunakan untuk mendatangkan pemain incaran Zidane.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Real Madrid Lainnya
VIDEO: Persiapan Real Madrid Jelang Laga Kontra Liverpool
Kalahkan Real Madrid, Barcelona Jadi Klub Paling Berharga di Dunia