- Laga Liverpool vs Real Madrid berakhir dengan skor imbang.
- Kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.
- Real Madrid berhak lolos ke babak semifinal usai menang agregat 3-1.
SKOR.id - Liverpool harus rela ditahan Real Madrid pada partai kedua babak perempat final Liga Champions.
Real Madrid bermain imbang 0-0 lawan Liverpool pada partai kedua babak perempat final Liga Champions, Kamis (15/4/2021) dini hari WIB.
Meski saling jual beli serangan, tak ada gol yang tercipta pada laga ini.
Hasil ini membawa El Real lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat gol 3-1 berkat kemenangan pada leg pertama lalu.
Sedangkan Liverpool harus rela mimpi mereka mengangkat trofi Si Kuping Besar musim ini kandas.
Sepanjang laga, kedua tim cukup berimbang soal penguasaan bola, Liverpool menguasai bola 57 persen.
Soal tembakan, Liverpool melepas 14 kali dengan 3 tepat sasaran, berbanding 6(2) milik Real Madrid.
Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, tampil jadi pahlawan El Real pada babak pertama dan membuat beberapa penyelamatan penting.
Skor 0-0 tak berubah hingga akhir babak pertama.
Pada babak kedua, keadaan tak banyak berubah meski kedua tim saling jual beli serangan.
Meski begitu tak ada gol yang tercipta dan kedua tim bermain imbang, dengan Real Madrid yang berhak lolos ke semifinal.
LIVERPOOLMADRID
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
YANG TERBAIK BULAN FEBRUARI DAN MARET
Jadi 2 tim yang belum terkalahkan musim ini, Nagoya Grampus dan Kawasaki Frontale menguasai penghargaan yang diberikan @J_League_En
Selengkapnya: https://t.co/CwKo27RGFI pic.twitter.com/SLTb8ZhkWh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 12, 2021
Berita Liverpool Lainnya:
5 Bintang yang Pernah Memperkuat Liverpool dan Real Madrid, Xabi Alonso Paling Sukses
VIDEO: Jurgen Klopp Bicara Peluang Liverpool Comeback Lawan Real Madrid