- Jurgen Klopp yakin tim asuhannya, Liverpool, masih punya peluang melawan Real Madrid.
- Liverpool kalah 1-3 dari Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions.
- Jurgen Klopp membahas kemungkinan Liverpool comeback melawan Real Madrid.
SKOR.id - Liverpool akan kembali bertemu Real Madrid pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions.
Liverpool harus tunduk 1-3 pada pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions dari Real Madrid.
Mereka membutuhkan kemenangan dengan selisih lebih dari dua gol jika ingin melaju ke semifinal Liga Champions.
Berbicara mengenai comeback, The Reds pernah melakukannya saat bertemu Barcelona pada semifinal LIga Champions musim 2018-2019.
Kala itu Liverpool tertinggal 0-3 dari Barcelona pada leg pertama sebelum meraih comeback dan menang 4-0 pada leg kedua.
"Anda tidak bisa mendapatkan comeback hanya karena anda melakukannya di masa lalu," ujar Klopp.
"Anda hanya bisa melakukannya jika anda bermain sepak bola dengan baik saat ini, itulah yang harus kami lakukan." ujar Klopp menambahkan.
Jurgen Klopp pun berbicara mengenai situasi yang mengharuskan mereka untuk comeback melawan Real Madrid kali ini.
"Situasi terbaik adalah ketika anda tidak membuat diri anda di situasi (tertinggal) yang mengharuskan comeback," ujar Klopp.
"Tapi jelas, ini tak berguna jika harus dibicarakan sekarang," ujar Klopp menambahkan.
Pernyataan Jurgen Klopp selengkapnya jelang laga Liverpool vs Real Madrid bisa disaksikan melalui video Dugout berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mantan Wasit Liga Inggris Nikah Diam-diam dengan Wasit Wanita Jerman https://t.co/gdkt4Ag0ut— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 14, 2021
Berita Video lainnya:
VIDEO: Kata Pep Guardiola Jelang Duel Manchester City Lawan Dortmund
VIDEO: Edin Terzic Siap Tingkatkan Permainan Borussia Dortmund saat Lawan Man City