- Arsenal bermain seri 1-1 melawan Slavia Praha di leg pertama perempat final Liga Europa.
- Arsenal kini harus meraih kemenangan di pertemuan berikutnya di Praha.
- Arteta yakin Arsenal bisa lolos ke semifinal meski akan sulit melakukannya.
SKOR.id - Mikel Arteta optimsitis Arsenal bisa menyingkirkan Slavia Praha dan melaju ke semifinal Liga Europa meski sulit.
Arsenal terpaksa menelan hasil imbang 1-1 di leg pertama perempat final di Stadion Emirates. Gol telat Thomas Holes memupus keunggulan The Gunners yang dicetak Nicolas Pepe.
Hasil ini membuat Arteta dan pasukannya harus berjuang keras di laga kedua yang bakal dimainkan di Praha minggu depan.
Slavia Praha hanya butuh hasil seri tanpa gol untuk mengamankan tiket semifinal.
"Saya sangat percaya kami bisa ke sana (Praha) dan memenangkan pertandingan, jika tidak saya tidak akan duduk di sini," kata Arteta setelah laga.
"Cara pikir kami adalah pergi ke sana, mencetak gol, dan menang karena kami harus mencetak gol jika kami ingin lolos.
"Secara psikologis, (pikiran) untuk menang 1-0 sangat berbeda dengan 1-1. Kini harus membulatkan tekad untuk menjadi tim penyerang dan meyakiti mereka di sana."
Kendati begitu, Arteta juga sadar bukan pekerjaan mudah bisa mengalahkan Slavia Praha apalagi di kandang.
Jawara Ceko itu sebelumnya juga telah membuktikan kekuatannya dengan menyingkirkan dua tim asal Inggris Raya, Leicester City dan Rangers FC.
"Sulit karena mereka lawan yang bagus. Mereka telah mengalahkan beberapa tim besar dan sangat sulit untuk dilawan," Arteta menambahkan.
Arsenal akan tandang ke Slavia Praha pada 15 April mendatang, tapi sebelum itu mereka harus melawat ke Sheffield United dalam lanjutan Liga Inggris.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PARA GAJAH PUTIH DI NEGERI SAKURA
Sepanjang sejarah, ada 18 pemain Thailand yang pernah bermain di Liga Jepang.
Siapa saja mereka? Mari berkenalan lebih jauh.
Selengkapnya: https://t.co/pAP16wb4gx pic.twitter.com/VZrKhvkSAG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 7, 2021
Berita Arsenal Lainnya:
Boca Juniors, Opsi Utama Lucas Torreira jika Tinggalkan Arsenal
Bermalas-Malasan, Pierre-Emerick Aubameyang Dikhawatirkan Ikuti Jejak Mesut Ozil di Arsenal