- Granada bakal menjamu Manchester United pada babak perempat final Liga Europa 2020-2021.
- Laga ini akan ditayangkan secara langsung di layanan streaming Vidio.com.
- Link live streaming Granada vs Manchester United akan tertera di akhir artikel.
SKOR.id - Berikut ini adalah link live streaming pertandingan antara Granada melawan Manchester United di perempat final Liga Europa 2020-2021.
Granada dan Manchester United dipertemukan pada babak perempat final Liga Europa 2020-2021, Jumat (9/4/2021) pada pukul 02.00 WIB.
Pertandingan ini dapat disaksikan melalui live streaming yang tertera di akhir artikel.
Granada akan terlebih dahulu menjadi tuan ruma di Stadion Nuevo Los Carmenes pada leg pertama kali ini.
Laga ini akan menjadi pertandingan yang sangat penting bagi Manchester United.
Pasalnya, trofi Liga Europa menjadi trofi yang paling realistis untuk diraih Manchester United musim ini.
Seperti diketahui, Setan Merah saat ini sudah terdepak dari Piala FA, sedangkan di kompetisi Liga Inggris, Manchester United berjarak 17 poin dari pemuncak klasemen, Manchester City.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer mampu lolos ke babak perempat final setelah sukses mendepak AC Mlan dengan agregat 2-1.
Di atas kertas, Manchester United lebih diunggulkan dibanding Granada.
Sebab, Granada punya modal yang buruk, yaitu menelan tiga kekalahan dalam lima laga terakhir.
Namun, Man United patut waspada dengan performa Granada di Liga Europa.
Mereka berhasil lolos ke fase ini usai menaklukkan tim kuat Napoli dengan agregat 3-2.
Laga ini sendiri merupakan kali pertama kedua tim bertemu.
Berikut ini adalah link live streaming laga antara Granada melawan Manchester United di Vidio.com:
link live streaming Granada melawan Manchester United
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mantan Rekan Setim Matthijs de Ligt Lebih Pilih Bela Korsel Ketimbang Indonesia https://t.co/h9LcOUtqZ6— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 7, 2021
Berita Manchester United Lainnya:
Manchester United Disarankan Pulangkan Jesse Lingard
Rio Ferdinand: Manchester United Tidak Bisa Punya 2 Kiper Utama