- Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberikan komentar jelang laga melawan Eibar di Liga Spanyol.
- Real Madrid akan berhadapan dengan Eibar, Sabtu (3/4/2021) malam WIB.
- Menurut Zinedine Zidane setiap laga Real Madrid adalah final.
SKOR.id - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberikan komentarnya pada konferensi pers jelang laga menghadapi Eibar di Liga Spanyol.
Real Madrid akan menjamu Eibar pada lanjutan Liga Spanyol di Stadion Alfredo di Stefano, Sabtu (3/4/2021) malam WIB.
Liga Spanyol telah memainkan 28 pertandingan pada musim ini, artinya hanya ada 10 laga tersisa yang harus dilewati Real Madrid.
Selain itu ada lima laga tersisa bagi Real Madrid di Liga Champions jika mereka menembus babak final (2 perempat final, 2 semifinal, dan satu final).
Namun, bagi Zinedine Zidane, semua sisa pertandingan yang akan dihadapi Real Madrid bagaikan laga final.
"Kami senang bisa kembali bermain lagi, itu adalah kunci," ujar Zidane.
"Kami tahu kami menuju babak akhir yang menentukan, kami menghadapi 15 laga, 15 final," ujar Zidane menambahkan.
Selain itu, Zidane juga memberikan komentar terkait laga menghadi Eibar.
"Ini akan menjadi laga yang sengit menghadapi lawan yang bermain habis-habisan," kata Zidane.
"Kami hanya bisa memikirkan pertandingan besok, tidak ada yang lain," kata Zidane menambahkan.
Selengkapnya pernyataan Zinedine Zidane bisa disaksikan melalui video Dugout berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Momen Solo Run Diego Costa, Kunci Kemenangan Chelsea atas West Brom https://t.co/orQX4PsXjR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 1, 2021
Lihat video lainnya:
VIDEO: Gol Telat Brighton yang Menggagalkan Kemenangan Manchester United dalam Final 1982-1983
VIDEO: Momen Gol Terbaik Inter Milan vs Bologna