- Sergio Ramos adalah salah satu legenda timnas Spanyol yang masih aktif bermain.
- Ia merupakan pemain dengan penampilan terbanyak di La Furia Roja.
- Ramos kini menjabat sebagai kapten tim.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan video tentang momen-momen terbaik Sergio Ramos di timnas Spanyol.
Sergio Ramos menjalani debutnya di timnas Spanyol saat menang 3-0 dalam laga persahabatan lawan Cina, 26 Maret 2005, saat berusia 18 tahun 361 hari.
Kini, 16 tahun kemudian, Sergio Ramos bisa dibilang adalah legenda hidup La Furia Roja, hal yang bisa dibuktikan dengan banyak hal.
Pertama, tentu saja bahwa Ramos adalah bagian tak terpisahkan dari timnas Spanyol terbaik sepanjang masa.
Ia ikut mengantarkan Spanyol menguasai dunia pada medio 2008 sampai 2012 lalu.
Saat itu, timnas Spanyol meraih dua gelar Euro atau Piala Eropa pada 2008 dan 2012, serta juara Piala Dunia pada 2010.
Tak hanya soal koleksi trofi, torehan pribadi Ramos juga tak kalah mentereng.
Ia yang kini menjabat sebagai kapten timnas sudah tampil 180 kali bagi negaranya, sebuah rekor.
Sergio Ramos unggul jumlah penampilan dari legenda Spanyol lainnya seperti Iker Casillas (167 laga) yang ada di peringkat kedua, dan Xavi (133), Andres Iniesta (131), dan Andoni Zubizarreta (126).
Skorer bisa menyaksikan momen-momen terbaik Sergio Ramos dalam video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
RAPOR PEMAIN J.LEAGUE DI SAMURAI BIRU
Dari deretan nama 14 pemain J.League di timnas Jepang, ada yang berstatus sebagai pemain utama, ada pula yang hanya sebagai pelapis.
Baca selengkapnya: https://t.co/xk6Z2t8C6E pic.twitter.com/oge50062wJ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 27, 2021
Berita Timnas Spanyol Lainnya: