- Pelatih PSG, Mauricio Pochettino, mengaku timnya masih teringat kenangan buruk empat tahun lalu saat menghadapi Barcelona di leg kedua Liga Champions.
- Mauricio Pochettino sempat meminta para pemain PSG hilangkan pikiran negatif di lapangan.
- Menurut Pochettino, rasa percaya dan berpikir positif menjadi kunci PSG singkirkan Barcelona.
SKOR.id - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Mauricio Pochettino, mengakui timnya masih dihantui kenangan empat tahun lalu meski lolos ke perempat final Liga Champions.
PSG mampu bermain imbang 1-1 menghadapi Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (11/3/2021).
Meskipun meraih hasil imbang, PSG berhasil lolos ke babak selanjutnya usai memenangkan agregat 5-2.
Tetapi menghadapi laga tersebut para pemain PSG masih khawatir momen comeback bersejarah pada tahun 2017 akan terulang.
Pochettino menyebut timnya sedikit tertekan di babak pertama. Dirinya menginstruksikan para pemainnya untuk bisa menyingkirkan semua pikiran negatif dan mampu mencetak gol penyeimbang di babak kedua usai lebih dahulu kebobolan pada babak pertama.
"Kami menderita di babak pertama, saya pikir kami berpikir terlalu banyak di lapangan, kami tidak memikirkan permainan tetapi kualifikasi," terangnya.
"Saya mengatakan kepada mereka ada terlalu banyak pengaruh negatif dan kami harus memikirkan permainan dan melupakan pengaruh itu."
Pochettino menambahkan jika rasa percaya dan menghilangkan pikiran negatif menjadi kunci Les Parisiens untuk menyingkirkan Barcelona.
"Terlepas dari segalanya, di babak kedua kami bermain lebih baik dan kami lolos. Ini sepak bola. Yang penting adalah percaya dan menghilangkan semua pikiran negatif itu."
Dengan hasil tersebut Mauricio Pochettino berhasil memperpanjang catatan PSG yang selalu mencetak gol dalam 23 laga kandang terakhir di Liga Champions.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sejarah Terulang, Perempat Final Liga Champions Tanpa Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi https://t.co/upGeyxUUaV— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 10, 2021
Berita PSG lainnya:
PSG vs Barcelona: Gagalkan Penalti Messi, Navas Dedikasikan untuk Mantan Rekannya
5 Catatan PSG vs Barcelona di Liga Champions: Dari Messi Hingga Mbappe