- Laga Liverpool vs Chelsea berakhir dengan kemenangan tim tamu.
- Chelsea menang berkat gol tunggal Mason Mount.
- Liverpool kalah lima kali beruntun pad alaga kandang Liga Inggris.
SKOR.id - Liverpool harus kembali kalah di kandang, kali ini dari Chelsea pada laga Liga Inggris.
Liverpool kalah 0-1 saat menjamu Chelsea di Stadion Anfield pada laga Premier League, Kamis (4/3/2021) atau Jumat dini hari WIB.
Gol tunggal Chelsea pada laga ini dicetak oleh tembakan indah Mason Mount pada menit ke-42.
Torehan ini membuat Chelsea kembali ke empat besar dengan koleksi 47 poin dari 27 laga.
Sedangkan Liverpool terseok-seok di posisi ketujuh dengan 43 angka. Ini merupakan kekalahan kelima beruntun mereka di Anfield pada laga Liga Inggris.
Sepanjang laga, Liverpool memang menguasai bola sebanyak 55 persen, tetapi tak bisa memanfaatkan hal tersebut.
The Reds menembak 7 kali dengan hanya satu yang tepat sasaran pada menit ke-85, sedangkan Chelsea menembak 11 kali dengan 5 tepat sasaran.
Pada babak pertama, meski bertindak sebagai tim tamu, Chelsea justru lebih berbahaya.
The Blues sempat mencetak gol lewat Timo Werner pada menit ke-24. akan tetapi dianulir wasit dan VAR karena offside.
Chelsea akhirnya unggul tiga menit jelang turun minum lewat gol Mason Mount.
Memanfaatkan umpan jauh N'Golo Kante, Mount berhasil mencetak gol dengan tendangan keras kaki kanan usai menusuk masuk dari sisi kiri penyerangan Chelsea.
Lima gol yang sudah dicetak Mount musim ini semuanya ia cetak saat berlaga tandang, dan ini adalah gol ketiganya sejak Chelsea dilatih Thomas Tuchel.
Liverpool kembali gagal mencetak gol pada babak pertama, hanya mencetak satu gol pada babak pertama 12 laga Liga Inggris terakhir, meski melepaskan 78 kali tembakan dan 25 tepat sasaran.
Pada babak kedua, Liverpool baru bisa melepaskan tembakan tepat sasaran pada menit ke-85 lewat tembakan Georginio Wijnaldum.
Ini adalah penantian terpanjang mereka dalam laga kandang Liga Inggris sejak Mei 2010 (menit ke-90, vs Chelsea).
Hingga laga usai tak ada lagi gol tercipta, Liverpool mengalami kekalahan kelima beruntun mereka di Anfield pada laga Premier League.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Selamat datang di J.League 2021!
Jelang dimulainya gelaran J1 League 2021, mari kita mengenal lebih jauh klub-klub yang akan berlaga musim ini.
Pertama, ada klub promosi Avispa Fukuoka yang punya julukan "Hachi".
https://t.co/Mz2zy2CGcx— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 14, 2021
Berita Liverpool lainnya:
Laga Kandang Liverpool lawan RB Leipzig Digelar di Budapest
Klopp: Liverpool Bakal Sulit Rekrut Pemain jika Gagal ke Liga Champions Musim Depan