- Manchester City menang 2-0 atas Borussia Monchengladbach pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
- Namun, Pep Guardiola menilai masih ada kekurangan pada timnya dalam laga tersebut.
- Pep Guardiola mengatakan bahwa Man City seharusnya bisa lebih tajam lagi.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan kekurangan pada anak asuhnya saat mengalahkan Borussia Monchengladbach.
Manchester City mengamankan leg pertama babak 16 besar Liga Champions dengan menekuk Borussia Monchengladbach 2-0.
Meski meraih hasil positif, Pep Guardiola mengakui bahwa timnya masih kurang tajam di kotak penalti Die Fohlen.
"Kami luar biasa fokus selama 90 menit, tapi kami tidak cukup tajam di kotak penalti lawan," kata Pep.
"Kami bermain sangat baik, tapi seharusnya kami lebih tajam di kompetisi ini, tapi secara keseluruhan tidak ada masalah karena kita tahu betapa bagusnya mereka."
Mantan pelatih Barcelona itu kemudian berujar bahwa ia akan merayakan kemenangan atas Gladbach dan kemudian fokus ke laga kontra West Ham United.
Pertandingan Manchester City melawan West Ham United bakal berlangsung pada Minggu (27/2/2021).
"Saya memiliki hubungan yang fantastis dengan mereka, kami akan menikmati malam ini dengan makanan enak dan kemudian berpikir tentang (laga) West Ham," pungkas Pep.
Sementara itu, Manchester City baru saja memecahkan rekornya sendiri berkat kemenangan atas Monchengladbach.
Klub berjuluk The Citizens itu mencatatkan 12 kemenangan beruntun pada laga tandang di berbagai ajang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Debut Pertama RRQ Sena ''Jbun'' di Dunia Kompetitif MLBB: Tampil Impresifhttps://t.co/013iO0yy2E— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 25, 2021
Berita Manchester City Lainnya:
Manchester City Lewati Rekor Sendiri usai Tekuk Monchengladbach
Hasil Monchengladbach vs Man City: Leg Pertama Sukses Diamankan The Citizens