- Barcelona menjamu Paris Saint-Germain (PSG) pada babak 16 besar Liga Champions di Camp Nou, Rabu (17/2/2021) dini hari WIB.
- Pertandingan berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan PSG atas Barcelona
- Barcelona dan PSG akan kembali bertemu pada leg kedua, Kamis (11/3/2021) di Parc des Princes.
SKOR.id - Kylian Mbappe menjadi bintang pada laga Barcelona vs Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions setelah mencetak hat-trick.
Skor akhir pertandingan adalah 4-1 untuk keunggulan PSG atas Barcelona.
Laga leg pertama ini dimainkan di kandang Barcelona, Camp Nou, Rabu (17/2/2021) dini hari WIB.
Sedangkan leg kedua akan digelar, Kamis (11/3/2021) di Parc des Princes, kandang PSG.
Tampil dengan skuad terbaik mereka, kedua tim menunjukkan permainan menyerang pada awal babak pertama.
Idrissa Gueye sempat mencoba peruntungan dengan melakukan tembakan dari luar kotak penalti Barcelona.
Namun sepakannya masih belum berbuah gol untuk PSG pada laga tersebut.
Pada menit ke-19 giliran Mauro Icardi yang mendapat peluang, sepakan striker PSG itu masih mampu diblok Marc-Andre ter Stegen.
Gol baru tercipta pada menit ke-27, Lionel Messi yang mengeksekusi penalti untuk Barcelona sukses menjebol gawang Keylor Navas.
Namun, keunggulan 1-0 Barcelona atas PSG tak berlangsung lama.
Kylian Mbappe membuat PSG menyamakan kedudukan setelah sepakan jarak dekatnya tak mampu dibendung Ter Stegen.
PSG hampir menambah golnya, jika Ter Stegen tak sigap menghentikan peluang Layvin Kurzawa.
Tidak ada tambahan gol pada babak pertama skor tetap sama kuat 1-1 untuk kedua tim.
Pada babak kedua, PSG mendapat peluang melalui penyerang mereka, Moise Kean.
Sepakan Moise Kean yang memantul, masih bisa diselamatkan oleh Ter Stegen.
Kylian Mbappe kembali menjadi momok bagi Barcelona pada pertandingan kali ini.
Pemain berusia 22 tahun itu kembali mencetak gol untuk PSG pada menit ke-65.
Barcelona kembali kecolongan, Moise Kean membuat PSG menjadi ungguk 3-1 stelah sundulannya pada menit ke-70 tak mampu dibendung Ter Stegen.
Kylian Mbappe menjadi bintang pada pertanidngan kali ini, menit ke-85 ia sukses mencatatkan hat-trick untuk PSG.
Skor akhir pertandingan adalah 4-1 untuk kemenangan PSG atas tuan rumah Barcelona.
Susunan pemain Barcelona vs PSG:
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest (Oscar Mingueza 71'), Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Frenkie de Jong, Sergio Busquets (Miralem Pjanic 78'), Pedri (Trincao 78'); Ousmane Dembele, Lionel Messi, Antoine Griezmann (Martin Braithwaite 85').
Pelatih: Ronald Koeman
PSG (4-3-3): Keylor Navas; Alessandro Florenzi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Layvin Kurzawa; Idrissa Gueye (Ander Herrera 46'), Leandro Paredes, Marco Verratti (Julian Draxler 73'); Moise Kean (Danilo 85'), Mauro Icardi, Kylian Mbappe.
Pelatih: Mauricio Pochettino
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Liverpool Masih Ingin Datangkan Bek, 3 Nama Sudah Dibidik https://t.co/zdwa5zwtxN— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 16, 2021
Berita Liga Champions lainnya:
Ousmane Dembele: PSG Ingin Balas Dendam Kekalahan 1-6 dari Barcelona
Meski Tanpa Neymar, Mauricio Pochettino Pede PSG Bisa Atasi Barcelona